Sukses

Entertainment

Dituduh Operasi, Kini Wajah Renee Zellweger Kembali Asal

Fimela.com, Jakarta Beberapa bulan lalu, Renee Zellweger sempat jadi sorotan karena perubahan wajahnya yang mencengangkan. Dia nyaris tidak dikenali karena adanya perubahan di bagian mata, yang membuatnya tampak lebih Western.

Tak ayal, perubahan itu membuatnya dituduh melakukan operasi plastik. Dia sama sekali tidak menyangkal tuduhan, dan mengaku senang dengan gaya yang ditampilkannya sekarang.

Renee Zellweger

Namun kini, dia kembali muncul secara mencengangkan. Bukan karena dia ketahuan melakukan operasi lagi, namun wajahnya kini telah kembali seperti Reene Zellweger yang kita kenal sebelumnya.

Wanita 45 tahun muncul di ajang fashion show Miu Miu Autumn/Winter 2015 pada Rabu (11/5) lalu. Kini, dia telah kembali memiliki mata sipit, lengkap dengan make-up minimalis yang menghiasi wajahnya.

Renee Zellweger

Dalam kesempatan itu, dia memang tidak tampak terlalu mempedulikan penampilan. Dengan coat warna merah yang dipadu dengan dress hitam, dia sukses mencuri perhatian banyak orang.

Renee Zellweger juga memegang clutch warna merah dan mengenakan sepatu warna nude yang tampak menyatu dengan kakinya. Bagaimana pendapat kalian tentang penampilannya kali ini?

 

WAJIB BACA!

Gila! Beginilah Cara Anak Konglomerat Habiskan Uang

Begini Rasanya Disapa Ariel Tatum Dari Atas Ranjang

Dian Sastrowardoyo Benar-Benar Kecanduan Selfie, Masih Anggun?

Pesona Cantik YoonA Girls' Generation di Majalah Elle, Bikin Lumpuh

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading