Sukses

Entertainment

Dhini Aminarti Sebut Raba Payudara itu Penting

Fimela.com, Jakarta Pesinetron Dhini Aminarti mengungkapkan pentingnya meraba payudara. Namun bukan sembarang meraba payudara, melainkan meraba untuk mengecek kesehatan dari payudara itu sendiri. Seperti diketahui, banyak dari kaum hawa yang terkena penyakit mematikan yaitu kanker payudara.

Sebagai duta dari Yayasan Kanker Payudara Indonesia, Dhini pun memberikan tips untuk menjaga kesehatan payudara.

"Rajin kontrol ke dokter. Setelah beberapa hari menstruasi kita cek sendiri. Sadari, yaitu cek payudara sendiri. Kalau ada yang janggal di tubuh kita segera cek ke dokter. Itu penting," tutur Dhini saat ditemui di acara Yayasan Kanker Payudara Indonesia di Hotel Millenium, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (11/3).

Dhini memang besar dari keluarga yang merasa tidak tabu untuk berbicara tentang alat-alat vital atau reproduksi. Karenanya, kepedulian akan hal ini sudah tertanam semenjak Dhini berusia remaja.

Wanda Hamidah, Ririn Dwi Ariyanti, dan Dhini Aminarti

"Untuk aku pribadi, saat pertama aku menstruasi aku sudah dikasih tahu sama mama aku buat cek sendiri. Dari SMP aku sudah belajar soal itu. Kalau kesehatan iya. Aku sangat aware dengan diri aku. Karena kalau aku sakit, suami dan mama akan repot. Aku gak mau itu," tuturnya.

Istri Dimas Seto mengatakan bahwa perkembangan penyakit kanker payudara di Indonesia begitu memprihatinkan. Karenanya, banyak sosialisasi yang telah dilakukan oleh pihak terkait.

"Kami mau sosialisasi juga. Karena di Indonesia kanker payudara ini sudah sangat memprihatinkan. Aku mau bantu untuk sosialisasi itu," ujar Dhini.

Dhini mengaku sangat senang dengan tanggapan kaum hawa akan masalah ini. Banyak wanita yang akhirnya peduli dan mengikut gerakan untuk menjaga diri dari kanker payudara.

"Ya bagus karena memang kita para perempuan harus peduli. Karena kanker yang paling sulit untuk disembuhkan ya kanker payudara. Selain harus cek rutin, yang terpenting adalah untuk menghindarinya ya jaga makanan, olahraga, tidur teratur," tandas Dhini Aminarti.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading