Sukses

Entertainment

Ibunda Chelsea Islan: Anak Saya Tidak Depresi

Fimela.com, Jakarta Beredarnya video bugil Chelsea Islan, kabarnya membuat pemain film Di Balik 98 itu depresi dan diungsikan ke sebuah tempat yang tersembunyi. Namun, hal itu dibantah oleh ibunda Chelsea, Samantha Barbara.

"Chelsea tidak lari, Chelsea tidak diungsikan, Chelsea tidak depresi," tegas Samantha saat ditemui dalam jumpa pers di Hotel Aryaduta, Semanggi, Jakarta Selatan, Senin (2/2/2015).

Chelsea Islan

Samantha juga menambahkan bahwa anaknya sama sekali tidak terpengaruh dengan berita yang belakangan beredar. Chelsea tetap melakukan aktivitas syutingnya seperti biasa. "Kemarin saya dan Chelsea baru kembali dari luar kota untuk sebuah pekerjaan," sambung Samantha.

Bagi Samantha, video tersebut hanyalah bagian masa lalu Chelsea. Ia berharap, video tersebut tak mengganggu perjalanan masa depan anaknya. "Kejadian tersebut menjadi masa lalu yang tidak bisa diubah dan tidak dapat dihapus, tetapi itu bukanlah masa depan Chelsea," terang Samantha.

Chelsea Islan

Seperti diberitakan sebelumnya, masyarakat dihebohkan dengan munculnya video bugil perempuan mirip Chelsea di internet. Setelah sempat diam, akhirnya ibunda Chelsea, Samantha, tak membantah bahwa orang yang di dalam video tersebut adalah anaknya. Video tersebut diambil secara diam-diam oleh orang yang tak bertanggungjawab saat Chelsea masih berusia 15 tahun.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading