Sukses

Entertainment

Syuting Silent Hero(es), Nirina Zubir Keluar Keringat Dingin

Fimela.com, Jakarta Tidak mudah bagi Nirina Zubir membintangi film Silent Hero(es). Mantan VJ MTV itu dituntut menggunakan bahasa Mandarin dengan logat Sunda. Tak ayal Nirina kerap gugup disaat waktu syuting tiba.

"Saya gugup banget, sampai keluar keringat dingin, Tapi kan, kita sudah komitmen jadi harus bisa. Yang bikin susah adalah ketika bahasa Mandarin dicampur dialek sunda, agak ribet," ungkap Nirina yang ditemui di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, Rabu (25/2/2015) malam. 

Bahasa Mandarin sebenarnya bukan hal baru bagi Nirina. Pasalnya dia cukup fasih berbahasa Mandarin karena pernah menetap di Hongkong dan China. "Tapi tetap butuh pelatihan khusus, sudah lama belajarnya waktu masih sekolah," imbuhnya. 

Nirina menambahkan, dirinya tidak selalu menggunakan bahasa Mandarin dalam film arahan sutradara Ducko Chan ini, ada adegan-adegan dimana dirinya menggunakan bahasa Sunda. "Jadi 50:50 lah. Ada suatu waktu saya dialog memakai dialek Sunda. Aku syutingnya di Jakarta saja, tapi pemerean lain ada yang keluar kota juga," tandasnya.

Silent Hero(es) menjadi film drama Indonesia pertama yang menggunakan bahasa Mandarin. Film ini mengangkat tema perjuangan melestarikan barongsai dan membawanya ke dunia internasional. 

 

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading