Fimela.com, Jakarta Sebagai sahabat, Kartika Putri merasa geram dengan perbuatan terapis salon yang telah melecehkan sahabatnya, Jessica Iskandar. Hal itu semakin menjadi-jadi saat mendengar alasan pelaku yang diketahui berinisial N itu.
"Pas ditanya ke pelaku kenapa melakukan itu dia bilang, 'habis mbak Jessica seksi', saya ngefans. Alasannya bikin dongkol dan kesal. Dia cuma bilang maaf, dan biasa saja," ungkap Kartika saat ditemui di Kawasan Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (25/2).
Saking geramnya, Kartika mengaku sempat mengabadikan wajah si pelaku. Bahkan sempat terpikir oleh Kartika untuk memposting foto itu di akun jejaring sosialnya, agar dunia tahu bagaimana wajah pelaku.
"Sempat mikir saya posting saja biar nggak ada orang yang menjadi korban lagi. Kalau saya lihat videonya kayak sudah ahli. Saya pikir ini bukan yang pertama kali dan ada korban lain lagi, mungkin nggak bisa tahan nafsu," ungkapnya.
Kartika menilai, perbuatan itu memang sengaja dilakukan oleh si pelaku. "Dia tahan baju Jessica, untuk melihat bagian dada kanan dan kiri. Durasi videonya 2 menit lebih," pungkasnya.