Sukses

Beauty

Tips Memilih Sunscreen agar Kulit Terlindungi dari Sinar UV dengan Baik

Fimela.com, Jakarta Sudahkah kamu rutin memakai sunscreen setiap harinya, Sahabat Fimela? Tahap skincare ini kerap kali dianggap remeh dan sepele karena di zaman sekarang banyak make up yang memiliki kandungan SPF di dalamnya. Tapi nyatanya, SPF di make up nggak semaksimal sunscreen, lho. Paparan sinar UV yang ada pada sinar matahari bisa kasih dampak serius terhadap kesehatan kulit kalau perlindungannya nggak maksimal.

Tapi, ada banyak sekali jenis dan pilihan produk sunscreen di zaman sekarang. Nah, maka dari itu, kamu harus pintar-pintar memilih produk yang tepat untuk perlindungan maksimal dari sinar UV. Bingung seperti apa? Yuk, simak tips di bawah ini!

1. Kenali Tipe Kulit Kamu

Setiap orang memiliki tipe kulit yang berbeda-beda. Ada tipe kering, berminyak, acne prone, kombinasi, hingga sensitif. Jadi, penting banget buat memperhatikan kandungan apa yang cocok dengan tipe kulitmu, lho.

Bagi tipe kulit kering, pilihlah sunscreen yang banyak memiliki kandungan untuk melembapkan kulit seperti ceramide. Bahan yang satu ini berfungsi untuk mengunci kelembapan sekaligus menjaga skin barrier atau lapisan pelindung kulit. Sebaliknya, jika kulit cenderung berminyak, disarankan untuk memilih formula yang dapat mengontrol produksi minyak, seperti niacinamide. Zat yang satu ini bukan hanya untuk mencerahkan, tapi juga mengontrol minyak.

2. Perhatikan SPF yang Sesuai

Selain tipe kulit yang perlu diperhatikan, nilai SPF juga penting, lho. SPF (Sun Protection Factor) menunjukkan seberapa lama kulit terlindungi dari paparan sinar matahari. Untuk kegiatan sehari-hari, kamu bisa memilih sunscreen dengan SPF minimal 30. Namun, jika beraktivitas di luar ruangan atau di bawah sinar matahari langsung, sebaiknya gunakan sunscreen dengan SPF 50 atau lebih.

SPF yang lebih tinggi memberi perlindungan lebih kuat, tapi tetap perlu juga untuk reapply sunscreen setiap dua jam, terutama saat di luar ruangan supaya perlindungan yang dihasilkan lebih maksimal.

3. Cari yang Perlindungan Spektrumnya Luas

Bukan hanya SPF yang harus sesuai, tapi juga carilah perlindungan spektrum luas. Spektrum luas berfungsi untuk melindungi kulit dari paparan sinar UVA dan UVB pada matahari, lho.

Sinar UV terbagi menjadi dua jenis, yaitu UVA dan UVB. UVA menyebabkan proses penuaan dini karena mampu menembus lapisan kulit lebih dalam, sedangkan UVB sendiri mengakibatkan kulit terbakar dan merusak lapisan luar. Tapi, jangan khawatir, dengan memilih sunscreen berlabel broad spectrum, kamu bisa melindungi kulitmu dari kedua jenis sinar tersebut. Jadi, jangan sampai salah pilih produk, ya!

4. Kamu Bisa Coba yang Tahan Air (Waterproof)

Jika kamu sering melakukan aktivitas yang berhubungan dengan air seperti berenang atau olahraga lainnya yang memicu keringat, sunscreen dengan formula tahan air atau waterproof bisa melindungi dengan lebih maksimal.

Produk jenis ini dirancang untuk tetap melekat pada kulit meskipun terkena air atau keringat. Namun, penting diingat bahwa formula yang tahan air tidak memberikan perlindungan permanen. Efektivitasnya juga dapat berkurang, apalagi ketika terkena air dan keringat. Nah, maka dari itu, reapply atau pakai kembali sunscreen setiap 40-80 menit sekali, ya!

5. Perhatikan Formulanya

Sunscreen hadir dalam berbagai bentuk seperti krim, gel, spray, dan stik, yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Produk bertekstur krim cocok untuk kulit kering karena dapat memberikan kelembapan ekstra. Sementara itu, jenis gel yang ringan dan tidak lengket lebih ideal untuk kulit berminyak. Pilihlah formula yang sesuai dengan jenis kulit dan kondisi penggunaan agar hasilnya lebih optimal.

Bagi kamu yang sering bepergian, sunscreen stik atau spray bisa menjadi pilihan praktis. Stik mudah diaplikasikan di area wajah, sedangkan spray efektif untuk penggunaan cepat di seluruh tubuh. Dengan memilih jenis yang tepat, kamu bisa mendapatkan perlindungan maksimal sekaligus kemudahan saat penggunaan.

Itulah beberapa tips untuk memilih sunscreen yang bisa kamu coba sebelum membeli produknya. Yuk, jangan sampai salah pilih lag karena wajah yang sehat adalah yang terlindungi dengan baik dan tepat!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading