Fimela.com, Jakarta Mewarnai rambut sendiri bisa menjadi pilihan yang tepat untuk pria yang merasa malu untuk pergi ke salon. Cat rambut di rumah dapat menghemat waktu dan uang. Selain itu, bisa memberikan kebebasan untuk bereksperimen dengan warna-warna yang diinginkan tanpa harus merasa malu di hadapan penata rambut profesional.
Sebelum mewarnai rambut, usahakan untuk melakukan bleaching terlebih dahulu. Bleaching rambut merupakan salah satu cara untuk merubah warna rambut menjadi lebih terang atau blonde. Proses bleaching ini sebenarnya sebenarnya mudah, tapi harus sabar mengulang beberapa kali, sampai menjadi warna terang.
Gunakan bleaching cream atau powder yang biasa digunakan untuk mencerahkan warna rambut. Ikuti petunjuk penggunaannya dengan benar. Untuk cara mewarnai rambut pria yang selanjutnya, simak penjelasannya dalam artikel berikut ini:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Cara Mewarnai Rambut Pria
1. Pilih Produk yang Sesuai
Pertama-tama, pastikan untuk memilih produk pewarna rambut yang sesuai dengan jenis dan kondisi rambut. Pria dengan rambut pendek mungkin memerlukan lebih sedikit produk daripada yang memiliki rambut panjang.
2. Uji Alergi Terlebih Dahulu
Selanjutnya, lakukan uji sensitivitas terlebih dahulu dengan mengaplikasikan sedikit produk pewarna di bagian belakang telinga atau di pergelangan tangan untuk memastikan tidak ada reaksi alergi atau iritasi. Selain itu, pastikan untuk membaca dengan teliti petunjuk penggunaan dan aplikasikan produk secara merata di seluruh bagian rambut.
Cara Mewarnai Rambut Pria
3. Gunakan Sarung Tangan
Selama proses pewarnaan, pastikan untuk menggunakan sarung tangan untuk melindungi tangan dari pewarna rambut. Selain itu, hindari kontak langsung dengan kulit kepala untuk menghindari iritasi. Jika diperlukan, minta bantuan dari teman atau anggota keluarga untuk membantu menjangkau bagian rambut yang sulit dijangkau.
4. Cuci Rambut Sampai Bersih
Setelah proses pewarnaan selesai, pastikan untuk mencuci rambut dengan seksama dan menggunakan kondisioner untuk melembutkan rambut. Hindari mencuci rambut terlalu sering setelah mewarnai rambut untuk menjaga kecerahan warna. Bisa juga gunakan sampo khusus untuk rambut berwarna.
Selamat mencoba mewarnai rambut sendiri.