Sukses

Beauty

Pakai Hair Oil Rosemary untuk Cegah Rambut Rontok Akibat Cuaca Panas, Efektifkah?

Fimela.com, Jakarta Tahukah kamu bahwa cuaca panas tidak hanya sekadar bikin kulit? Melainkan juga menyebabkan rambut rontok. Sebagai anggota tubuh yang langsung terkena paparan sinar matahari, rambut sering kali menjadi objek paparan langsung sinar UV. Hal ini menimbulkan beberapa masalah antara lain rambut kering, ujung rambut bercabang, hingga hilang kelembaban.

Namun, kerontokan rambut akibat panasnya cuaca bisa dicegah dengan melakukan serangkaian perawatan. Terdapat beberapa bahan alami yang bisa digunakan untuk mengurangi rambut rontok akibat cuaca panas. Salah satunya adalah rosemary.

Rosemary banyak dimanfaatkan dalam produk perawatan rambut guna memberikan kelembapan sekaligus memperkuat akar rambut. Merek lokal LashBoss tertarik dengan manfaat yang ditawarkan rosemary untuk dijadikan sebagai bahan utama dari produk hair oilnya. Akhirnya, LashBoss menambah variasi produk perawatan rambutnya dengan Rosemary Hair Growth Oil.

 

Manfaat rosemary untuk rambut

"Lewat hadirnya produk terbaru kali ini, kesenangan tersebut kami tuangkan lewat serangkaian pengalaman menarik yang bisa dirasakan, seperti bau yang harum, nyaman dan mudah saat dipakai, bahkan tidak susah dihilangkan pada saat keramas," sebut Chief Executive Officer LashBoss Firya Nadhifa Syahputri.

Firya juga menyebut memilih rosemary oil sebagai bahan pokok dalam hair growth oil ini ingin meningkatkan kesehatan rambut agar ternutrisi hingga ke dasar kulit kepala, terutama di cuaca panas seperti saat ini. Diharapkan rangkaian produk LashBoss bisa terus memberikankesenangan bagi penggunanya.

Dikemas dalam botol pipet, Rosemary Hair Growth Oil memadukan kandungan rosemary yang memiliki manfaat untuk menumbuhkan rambut untuk mengurangi kebotakan dengan beberapa kandungan lainnya. Seperti 3% Encapsulated Biotin dengan teknologi liposome delivery system, menutrisi folikel rambut dan memperkuat batang rambut.

 

Ulasan

Ada juga Rice Bran Oil yang kaya akan asam amino dan antioksidan sehingga membuat rambut berkilau, mencegah rambut bercabang, dan menguatkan akar rambut. Terakhir, ada kandungan Argan & Jojoba Oil untuk menghidrasi rambut dan mencegah kerusakan rambut.

Fimela sendiri telah mencoba Rosemary Growth Hair Oil ini untuk dua kali keramas. Pertama aplikasikan beberapa tetes minyak ke seluruh permukaan kulit kepala sambil pijat lembut. Kemudian lakukan gerakan memutar untuk membantu penyerapan produk ke kulit kepala. Diamkan selama 1-3 jam baru setelah itu dibilas menggunakan sampo hingga bersih.

Setelah menggunakan hair oil ini, dirasa rambut menjadi lebih lembut. Setelah dibilas pun aroma rosemary-nya tidak terlalu menyengat. Justru memberikan aroma khas floral yang lembut sehingga bikin kamu makin percaya diri meski dihantam cuaca panas dan polusi. Bagaimana? Tertarik coba?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading