Fimela.com, Jakarta Sering menjadi sorotan dalam dunia kecantikan, ternyata makeup Korea dan Jepang memiliki perbedaan, dengan gaya makeup yang terlihat jelas perbedaannya.
Makeup Korea adalah makeup yang natural, sehingga tidak terlihat kalau sedang menggunakan makeup di wajahnya. Dengan gaya makeup natural ini, maka agak susah untuk sebagian orang membedakan wajah yang menggunakan makeup atau tidak.
Sedangkan kalau makeup Jepang, bisa membuat penampilan makeup seperti boneka atau karakte manga dan anime. Berikut perbedaan makeup Korea dan Jepang, yang dilansir dari berbagai sumber:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Perbedaan Gaya Makeup dari Eye Makeup
1. Eye Brows
Perbedaan makeup Korea dan Jepang yang pertama, yaitu perbedaan cara membuat alis atau eye brows. Makeup Korea menggunakan gaya alis yang lurus, datar serta tipis, dengan warna alis sesuai dengan warna rambut yang natural, agar terlihat penampilannya lebih muda.
Sedangkan makeup Jepang, membuat alis dengan bentuk alis yang sedikit naik di bagian ujungnya, dengan warna alis yang warna-warni. Bahkan mereka berani mewarnai alis dengan warna mencolok, seperti biru, pink atau hijau.
2. Eyeshadow
Pada bagian eyeshadow, makeup Korea menonjolkan warna eyeshadow yang natural, seperti brown, peach atau pink, agar riasannya terlihat cerah dan sangat narural.
Bagi makeup Jepang, pemilihan warna untuk eyeshadow sangat menonjolkan warna yang mencolok. Walaupun makeup Jepang juga suka menggunakan warna cerah seperti Korea, tetapi eyeshadow ala Jepang berani menggunakan warna pastel, yang membuat penampilan imut seperti boneka atau karakter manga dan anime.
3. Eyeliner
Perbedaan makeup juga tampak dibagian eyeliner. Makeup Korea menggunakan eyeliner dengan mengaplikasikan di area dalam bulu mata atas, agar tidak terlihat sedang menggunakan eyeliner. Sedangkan makeup Jepang menggunakan eyeliner bentuk wing di bagian belakang eyeliner mereka, dan di bagia waterline menggunakan warna putih, agar terlihat mata besar bagai boneka.
Perbedaan Gaya Makeup Selanjutnya
4. Eyelashes
Makeup Korea sangat menonjolkan segala sesuatu yang natural. Sehingga mereka menggunakan bulu mata asli, yang hanya dijepit dan diberi maskara. Untuk makeup Jepang, biasanya menggunakan fake eyelashes yang tebal, agar terlihat sebagai mata boneka dan karakter manga atau anime.
5. Blush On
Penggunaan blush on antara makeup Korea dan Jepang juga berbeda. Biasanya makeup Korea menggunakan blush on dengan sangat tipis, dengan warna cerah seperti pink dan peach, untuk membuat penampilannya segar dan natural.
Berbeda dengan makeup Jepang, yang memilih untuk menggunakan blush on dengan tebal di area pipi, bahkan ada beberapa yang sengaja tidak membaurkan blush on.
Advertisement
Perbedaan Gaya Makeup dengan Pernak Pernik
6. Lipstik
Sudah sangat terkenal, kalau makeup Korea sangat menyukai lipstik dengan gaya ombre, yaitu dengan memadukan warna terang dan gelap, menggunakan lip cream dan lip tint. Sedangkan makeup Jepang sangat menyukai lipstik dengan gaya full glossy.
7. Hiasan Makeup
Perbedaan yang terakhir adalah terlihat dari hiasan makeup. Makeup Korea jarang sekali menggunakan hiasan atau pernak-pernik dalam riasan. Sedangkan makeup Jepang, seringkali menggunakan pernak-pernik seperti glitter yang ditempelkan ke wajah.