Fimela.com, Jakarta Skincare yang memiliki kandungan bahan aktif niacinamide, sedang banyak digemari oleh perempuan, yang memiliki masalah kulit penuaan dini.
Skincare dengan kandungan niacinamide adalah skincare yang aman digunakan untuk semua jenis kulit, karena dipercaya bisa membantu mencegah tanda penuaan dini, menyembuhkan jerawat dan mencerahkan kulit yang kusam.
Bahkan kandungan niacinamide ini cocok digunakan untuk pemilik kulit yang sensitif dan kombinasi. Agar tidak salah memilih produk, simak artikel berikut ini tentang cara memilih skincare yang mengandung niacinamide dan rekomendasi produknya, dilansir dari berbagai sumber:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Cara Memilih Skincare Niacinamide
Kandungan bahan aktif niacinamide adalah bentuk turunan dari vitamin B3, yang sifatnya dapat larut di dalam air. Kandungan bahan aktif ini membantu meregenerasi kulit, membentuk jaringan lapisan kulit, mengunci kelembapan kulit wajah, mengurangi peradangan pada kulit dan bisa mencerahkan wajah.
Karena manfaat niacinamide sangat banyak, tak jarang orang yang sudah berusia 20tahun ketas, mencari produk skincare yang mengandung niacinamide, untuk mencegah tanda-tanda penuaan dini.
Cara memilih skincare yang memiliki kandungan niacinamide, yaitu memilih produk niacinamide dengan maksimal kandungan 10% di dalam produk tersebut. Untuk pemilik kulit yang sensitif dan mudah alergi, gunakan produk niacinamide dengan kandungan 2% saja.
Kandungan yang Dihindari Saat Menggunakan Niacinamide
Untuk menjaga kelembapan wajah, skincare yang memiliki kandungan niacinamide, dapat digabungkan dengan produk skincare yang mengandung hyaluronic acid. Sedangkan saat kulit wajah sedang berjerawat, kamu bisa menggabungkan niacinamide dengan skincare yang mengandung antiinflamasi seperti zinc, copper, folic acid dan centella asiatica.
Untuk menghindari iritasi pada kulit, hindari penggabungan kandungan bahan aktif niacinamide dengan vitamin C. Karena kedua bahan aktif ini memiliki fungsi yang sama, sehingga jika digabungkan akan membuat fungsinya tidak bekerja secara efektif, tetapi malah menyebabkan kulit meradang dan berjerawat.
Kemudian AHA dan BHA juga merupakan kandungan bahan aktif, yang tidak boleh digabungkan dengan niacinamide. Karena kandungan bahan aktif ini sama-sama bersifat asam, jika digabungkan akan menyebabkan over eksfoliasi di kulit wajah.
Advertisement
Rekomendasi Skincare Mengandung Niacinamide
Avoskin Miraculous Refining Serum
Skincare yang pertama adalah Avoskin Miraculous Refining Serum. Produk ini merupakan serum lokal yang mengandung niacinamide. Kandungan 2% niacinamide di dalam produk ini, aman digunakan untuk kulit berjerawat dan sensitif. Produk ini dijual dengan harga sekitar Rp 240ribu.
Somethinc Niacinamide + Moisture Beet Serum
Produk lokal dari Somethinc Niacinamide + Moisture Beet Serum, aman digunakan untuk membantu mencegah tanda-tanda penuaan dini, dengan kandungan 10% niacinamide yang bisa mengencangkan kulit dan melembapkan kulit. Produk ini dijual seharga Rp 115ribu.
The Ordinary Niacinamide 10% + Zinc 1%
The Ordinary Niacinamide 10% + Zinc 1% adalah skincare pertama kali sebagai pelopor produk yang mengandung niacinamide. Produk populer ini bisa membantu mencerahkan wajah dan mengontrol minyak di wajah. Produk ini dijual dengan harga sekitar Rp 150ribu.
Whitelab Brigtening Serum Niacinamide 10% + Collagen
Skincare yang selanjutnya adalah Whitelab Brigtening Serum Niacinamide 10% + Collagen. Produk ini dipercaya bisa membantu mencegah tanda-tanda penuaan dini pada kulit, mengunci kelembapan kulit dan membantu menjaga elastisitas kulit. Produk ini dijual dengan harga sekitar Rp 75ribu.
True to Skin Niacinamide Brigthening Serum
Rekomendasi produk yang terakhir adalah True to Skin Niacinamide Brigthening Serum. Produk ini diperkaya dengan zinc dan allantoin, yang bisa mencegah wajah kusam, menyembuhkan jerawat, mencegah hiperpigmentasi dan melembapkan kulit. Produk ini dijual dengan harga Rp 110ribu.