Sukses

Beauty

Saran Dermatologis untuk Atasi Kulit yang Dehidrasi

Fimela.com, Jakarta Pernah memiliki kulit super kering dan mengelupas di titik tertentu pada wajah? Itu salah satu tanda bahwa kulitmu kekurangan cairan alias dehidrasi. 

Kulit dehidrasi berbeda dengan kulit kering. Kuli yang bisa mengalami dehidrasi tak hanya kulit kering saja. Dehidrasi juga bisa dialami para pemilik kulit normal, bahkan yang super berminyak sekalipun.

Untuk kulit berminyak, tanda-tanda dehidrasi yang perlu diwaspadai adalah bagian wajah yang terasa tertarik ketika bergerak. Seperti saat bicara, senyum, atau tertawa walaupun minyak berlebih tetap terlihat di seluruh bagian wajah.

Selain karena kekurangan cairan, penyebab terjadinya kondisi kulit dehidrasi adalah karena paparan suhu udara dingin dan kelembapan rendah, seperti ketika saat musim salju.

Saran Dermatologis untuk Atasi Kulit Dehidrasi

Ketika spot kulit kering itu muncul, "Carilah produk yang menggabungkan humektan seperti asam hialuronat dan glisering dengan emolien seperti ceramide, petrolatum, dan shea butter untuk mengunci kelembapan," ujar Hadley King, MD., dermatologis asal New York, dikutip dari WomensHealth.

Hadley juga menyarankan untuk mengganti skincare berbasis gel dengan formula cream. Khusus untuk kulit berjerawat, pastikan kamu gunakan oil free moisturizer agar tidak berisiko breakout. Cari juga yang berlabel non-comedogenic atau non-acnegenic agar tidak menyumbat pori-pori dan memperparah jerawat.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading