Sukses

Beauty

5 Cara Jennifer Lopez yang Berusia 50 Tahun Terlihat Seperti 30 Tahun

Fimela.com, Jakarta Jennifer Lopez baru saja merayakan ulang tahunnya ke-50, (24/7). Meski usianya sudah setengah abad, namun rasanya orang tak keberatan menyebut dia terlihat setengah lebih muda dari umur aslinya.

Sebab, Jennifer Lopez pun merasakan hal yang sama. Dalam sebuah wawancara dengan Us Weekly, ia mengaku lebih senang dengan tampilan di usia sekarang ketimbang usia dua puluhan.

"Aku melihat foto-foto diri sendiri di usia 20-an dan berkata terlihat lebih baik sekarang. I embrace who I am. I feel sexy, I feel youthful, I feel pretty sometimes," ujar J.Lo melansir dari Bazaar.

Jelas, sebab J.Lo melakukan sesuatu yang benar. Berikut lima caranya tetap bugar dan awet muda dengan memprioritaskan kesehatan. Siapa tahu kebiasaannya bisa menular pada kamu.

 

1. Tak pernah melewatkan workout

J.Lo bertanggung jawab penuh atas jadwal workout yang tak pernah ditinggalkannya meski sehari saja. Meski di malamnya ia bekerja terlalu larut, pada pagi hari ia akan terbangun dan melakukan workout.

"Aku berkata pada diri sendiri, lakukan saja, ini hanya satu jam," ujarnya pada Us Weekly.

 

2. Perbanyak protein dan sayuran

 

J.Lo merencanakan diet Metabolism Revolution dengan ahli gizi Haylie Pomroy. Bukan untuk membuatnya kelaparan untuk terlihat langsing tetapi terus kenyang dan penuh energi.

Pola makannya didominasi dengan protein tanpa lemak dan sayuran tanpa tepung bersama beberapa lemak sehat dan karbohidrat kompleks seperti beras merah dan kentang. Ia juga memangkas asupan makanan olahan serta alkohol dan kafein.

 

3. Istirahat cukup

Sekeras-kerasnya bekerja sebagai selebritas dan menguras energi di gym, J.Lo sangat disiplin untuk beristirahat dan meremajakan diri. Tip kecantikan yang bisa diikuti semua orang adalah tidur cukup minimal delapan jam.

"Idealnya aku ingin tidur 10 atau 9 jam, tapi aku memaksimalkan setidaknya delapan jam. Sebab kecantikan juga harus terpancar dari dalam," lanjut J.Lo.

 

4. Menjaga kesehatan kulit dengan baik

Tak perlu rutinitas perawatan multi-langkah yang mahal untuk menjaga kulit halus dan kenyal. Satu hal sederhana yang tak pernah ditinggalkannya adalah cuci muka dan memakai pelembap serta tabir surya.

"Aku selalu, selalu cuci muka setelah olahraga. Itu membantu menjaga pori-pori tetap bersih dan kulit sehat. Setelahnya aku memakai pelembap dan tabir surya, atau sedikit riasan jika pergi. Serta malamnya menambahkan krim mata," bebernya.

 

5. Variasi workout agar tak membosankan

Menemukan cara olahraga menyenangkan adalah senjata ampuh untuk mencintainya sepanjang waktu. Seperti J.Lo yang mengubah rutinitasnya saat berganti pelatih.

"Saat di New York, aku melakukan olahraga seperti push-up dan di Los Angeles menari dengan lagu baru. Pastikan untuk tetap bersenang-senang," pungkasnya.

Simak Video Menarik Berikut Ini:

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading