Sukses

Beauty

Manfaat Kandungan BHA pada Skincare

Fimela.com, Jakarta Kandungan BHA umum ditemukan dalam beragam jenis skincare. BHA atau beta hydroxy acid berasal dari salicylic acid, salah satu zat asam yang populer sebagai obat ampuh untuk mengatasi jerawat.

Kendati demikian, mengatasi jerawat bukan satu-satunya kemampuan yang dimiliki BHA, lho. Ada sejumah manfaat lain yang bisa kamu dapat jika menggunakan skincare dengan kandungan BHA, antara lain;

1. Mengangkat sel kulit mati

Salicylic acid mampu membersihkan sel kulit mati yang menyumbat pori-pori dan membuat kulit kusam. Jika kamu ingin membuat kulit lebih cerah, kamu bisa pakai skincare dengan kandungan BHA di dalamnya.

2. Membersihkan komedo

Bebasnya kulit dari sel kulit mati juga akan memaksimalkan proses pembersihan, sehingga komedo yang 'bersarang' di wajah juga akan berkurang signifikan.

Meskipun berasal dari asam yang mampu mengatasi berbagai masalah kulit, BHA masih tergolong lembut dan minim risiko iritasi pada penggunaannya. 

Simak juga video berikut:

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading