Fimela.com, Jakarta Dalam menggunakan makeup mata, eyeliner adalah salah satu senjata rahasia bagi banyak wanita. Hal ini dikarenakan eyeliner dapat memberikan tampilan dan suasana mata yang berbeda-beda. Hal inilah yang membuat banyak perempuan selalu mengakhiri eye makeup mereka dengan menggunakan eyeliner.
Untuk para makeup beginner, eyeliner adalah sebuah produk kecantikan yang berbentuk seperti pensil atau pena yang biasanya digunakan untuk memberikan tambahan garis mata di bagian water line. Eyeliner sendiri memiliki tiga tipe, yaitu pensil, pena, dan tinta. Tentu saja semua tipe itu akan memberikan model yang berbeda-beda. Dari variasi warna eyeliner memiliki banyak sekali warna pilihan warna, seperti warna hitam, coklat, putih, dan lain-lain.
Dilansir oleh Nordstorm.com eyeliner memiliki banyak sekali variasi model. Dimana style penggambaran eyeliner ini bisa ada tergantung dengan tipe mata dan skil yang dimiliki seseorang. Beberapa diantaranya adalah style eyeliner, cat eye, puppy eye, Korean eye, winged eye, dan lain-lain. Jika kamu merasa kalau skil menggunakan eyeliner mu semakin luar biasa silakan coba menggambarkan eyeliner dengan style artistik.
Advertisement
Akan tetapi, menggunakan eyeliner bisa menjadi sebuah tantangan khususnya untuk para beginner atau orang yang sedang buru-buru. Bahkan saking ribetnya orang tersebut biasanya orang-orang melakukan revisi biasanya lebih dari 10 kali, bahkan bisa menghabiskan waktu lebih dari 30 menit permata. Melihat permasalahan ini, FIMELA telah melakukan pencarian perihal cara mudah untuk menggambar eyeliner agar tidak perlu repot-repot dalam menggambarnya. Berikut adalah tips yang disarankan oleh Byrdie.com.
Advertisement
Titik-titik Penyatu
Semua orang tau untuk menggambar eyeliner perlu adanya produk eyeliner. Untuk kamu pemula disarankan untuk menggunakan pensil, tapi jika kamu pemula dan ingin eyeliner kamu tahan seharian disarankan untuk menggunakan penliner.
Setelah kamu menentukan eyeliner apa yang ingin kamu gunakan, sekarang kamu tinggal membuat titik-titik di kelopak matamu. Bukan sembarang titik-titik, tapi titik-titik yang menyerupai eyeliner. Gambarlah 3 titik, di ujung belakang mata, di pertengahan mata, dan satu titik liner (sesuai dengan seberapa tinggi eyeliner yang kamu mau).
Setelah sudah menggambar 3 titik liner itu, hubungkan semua titik menjadi satu dan wala… eyeliner no repot-repot sudah jadi.
Lakukan Peregangan
Jika kamu merasa tanganmu selalu bergetar-bergetar saat menggambar eyeliner. Sangat disarankan untuk melakukan peregangan khususnya pada jari-jari. Setelah itu, gumpalkan tanganmu saat memegang eyeliner. Tips ini secara khusus diberikan oleh makeup artis bernama Kat Von D’s.
Jika kamu merasa warna eyeliner kurang tebal, kamu disarankan untuk melayer eyeliner agar terlihat lebih tebal warnanya. Namun, sangat disarankan untuk hati-hati dalam melayer eyeline.
Advertisement
Bersihkan
Rahasia banyak makeup artist, adalah bersihkan garis-garis tepi eyeliner. Jika kamu merasa eyelinermu kurang lancip atau agak berantakan di sisi samping, disarankan untuk membersihkan sudut-sudut dengan menggunakan cotton buds. Disarankan lagi untuk menggunakan cotton buds yang ujungnya lancip.
Penulis: FIMELA Sherly Julia Halim