Fimela.com, Jakarta Dalam menciptakan riasan wajah yang cantik, maka menggunakan foundation menjadi sesuatu yang sebaiknya dilakukan. Produk makeup ini sendiri berfungsi untuk menyeragamkan dan meratakan warna kulit, serta menyamarkan bekas jerawat atau noda hitam yang ada pada wajah. Selain itu, foundation juga memiliki kemampuan untuk membuat kulit wajah tampak lebih halus dan mulus.
Meski begitu, mengaplikasikan foundation ternyata bisa menjadi tricky sehingga butuh teknik khusus untuk melakukannya. Pasalnya, mengoleskan foundation secara asal-asalan justru dapat menyebabkan makeup jadi crack dan cakey. Nggak mau kan jika kejadian ini menimpa diri kamu? Oleh karena itu, perhatikan beberapa kesalahan yang sebaiknya dihindari saat menggunakan foundation, ya! Berikut daftarnya.
Menggunakan Foundation Terlalu Banyak
Banyak sekali orang yang mengaplikasikan foundation hingga berlapis-lapis agar bisa menutup berbagai kekurangan di wajah mereka. Padahal, pemakaian foundation dalam jumlah banyak ini sangat nggak dianjurkan dan merupakan kesalahan fatal yang sebaiknya dihindari.Â
Bukan cuma membuat makeup cakey, mengoleskan foundation yang berlebihan juga dapat menyumbat pori-pori kulit sehingga bisa berpotensi menyebabkan jerawat dan masalah kulit lainnya. Oleh karena itu, aplikasikan foundation tipis-tipis saja dan sesuai kebutuhan.Â
Memakai Formula yang Salah
Makeup cepat luntur dan bisa menyebabkan wajah jadi lebih kering atau berminyak menjadi salah satu efek penggunaan foundation yang salah.Yup, hal seperti ini bisa saja terjadi karena kamu memilih foundation dengan formula yang salah.Â
Apabila memiliki jenis kulit kering, sebaiknya pilih foundation berbentuk krim atau cair. Namun, jika memiliki kulit berminyak atau kombinasi, maka foundation jenis powder atau cair bisa menjadi solusinya. Selain itu, pastikan juga untuk memilih foundation dengan sifat oil free agar hasil akhir makeup bisa terlihat lebih matte.Â
Nggak Ngeblend Foundation dengan Rata
Beberapa produk makeup harus melalui proses blend dulu biar rata bila diaplikasikan di permukaan kulit. Hal ini berlaku pula dalam penggunaan foundation. Jika kamu nggak ngeblend foundation dengan benar, maka hasilnya akan cakey dan kurang menempel pada kulit. Maka itulah, penting untuk melakukan proses blend yang benar agar hasilnya bisa sempurna.Â
Nggak Memakai Aplikator
Last but not least, perhatikan pemakaian aplikator saat menggunakan foundation di permukaan kulit wajah. Masih banyak banget perempuan yang mencoba mengaplikasikan foundation menggunakan jari. Padahal, pada tangan sendiri terdapat berbagai jenis bakteri dan kuman yang nggak terlihat oleh mata. Akibatnya, wajah bisa mengalami jerawat dan masalah kulit lainnya.
Oleh karena itu, sebaiknya gunakan aplikator khusus makeup, seperti beauty blender, brush, atau spons. Selain bisa memudahkan proses pengaplikasian foundation, item kecantikan ini nyatanya juga mampu membuat hasil akhir yang lebih high coverage. Tapi ingat, jangan lupa juga membersihkan aplikator yang dipakai secara rutin agar nggak menjadi sarang kuman dan bakteri.Â
Sudah tahu bukan apa saja kesalahan penggunaan foundation yang wajib dihindari? Yuk, mulai terapkan cara pengaplikasian foundation yang tepat demi bisa wujudkan wajah cantik memukau.