Sukses

Beauty

5 Cara Menghilangkan Komedo dengan Bahan Alami

Fimela.com, Jakarta Komedo adalah benjolan kecil yang terbentuk di kulit akibat folikel rambut yang tersumbat. Ketika menyebut komedo, maka yang dipikirkan oleh kebanyakan orang adalah komedo hitam (blackhead). Padahal sebenarnya ada pula komedo putih (whitehead).

Komedo juga sering disalah artikan sebagai jerawat. Komedo berbeda dengan jerawat. Jerawat merupakan peradangan pada kulit yang ditandai dengan benjolan merah dan tak jarang berisi nanah. Sementara komedo benjolan kecil yang muncul pada pori-pori kulit

Selain dari warnanya, komedo hitam dan putih punya perbedaan dari segi yang lain. Misalnya dari segi penyebabnya. Komedo hitam dan putih timbul dari penyebab yang berbeda.

Komedo putih terbentuk dari minyak yang terperangkap dalam pori-pori wajah, tapi tidak terkena paparan udara, sehingga warnanya tidak berubah menjadi hitam. Komedo putih berpeluang menjadi jerawat jika terkontaminasi dengan bakteri. Untuk menghilangkan komedo putih, kamu dapat menggunakan eksfoliator secara rutin.

Sedangkan komedo hitam merupakan komedo yang mengalami proses oksidasi dengan udara luar, sehingga komedo akan tampak berwarna hitam. Warna hitam yang dihasilkan merupakan gabungan dari sel kulit mati, kotoran, bakteri, sisa make-up, bahkan minyak wajah yang tertahan pada pori-pori. Akibatnya, komedo hitam ini lebih mengganggu penampilan karena warna nampak begitu jelas.

Ada banyak cara untuk mengatasi komedo, salah satunya dengan cara alami. Berikut beberapa bahan alami yang bisa digunakan untuk mengatasi komedo.

1. Teh Hijau

Selain punya banyak manfaat untuk kesehatan, teh hijau juga mampu mengatasi komedo hitam. Cara penggunannya pun cukup mudah.

Ambil satu sendok teh hijau kering dan campurkan dengan sedikit air hingga berbentuk bubur. Oleskan pada area komedo dan diamkan beberapa saat. Bilas dengan menggunakan air hangat.

2. Madu

Sama seperti teh hijau, madu juga punya banyak manfaat untuk kesehatan dan kecantikan kulit. Salah satu manfaat madu untuk kecantikan adalah madu bisa menghilangkan komedo. Bagaimana caranya?

Oleskan madu pada area komedo dan diamkan selama 20 menit. Setelah itu bilas dengan air bersih. Mudah, kan? Lakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Gunakan madu yang murni, bukan yang campuran ya, Sahabat Fimela.

3. Kunyit

Kunyit juga bisa kamu gunakan untuk membersihkan komedo-komedo yang ada di wajah. Caranya cukup mudah kok. Campurkan 2 sdt kunyit bubuk dengan 2 sdm jus daun mint. Kemudian oleskan pada area komedo dan biarkan selama 30 menit. Bilas dengan air hangat.

Selain itu, kamu bisa mencampurkan bubuk kunyit dengan bubuk cendana dan susu. Campur ketiga bahan tersebut hingga membentuk pasta. Oleskan pada area komedo selama 10-20 menit. Bilas dengan air hangat.

4. Scrub Kopi dan Gula

Gabungan kopi dan gula memang sudah terkenal sebagai bahan alami untuk scrub yang mampu menghaluskan wajah. Selain itu, scrub kopi dan gula juga bisa kamu gunakan untuk membasmi komedo di wajah.

Caranya mudah. Buat pasta dari 2 sdm bubuk kopi yang dilarutkan menggunakan air. Kemudian tambahkan 1 sdm gula pasir.

Sebelum mengaplikasikan scrub pada wajah, jangan lupa untuk membersihkan wajah terlebih dahulu. Gosokkan scrub secara merata pada wajah. Lakukan gerakan menggosok wajah selama 1 menit agar sel kulit mati terangkat sempurna.

5. Oatmeal dan Madu

Selain kopi dan gula, paduan oatmeal dan madu juga ampuh menghilangkan komedo di wajah. Tekstur kasar dari oatmeal mampu menghempaskan komedo-komedo yang membandel.

Untuk membuatnya cukup campurkan 1 sdt madu dan oatmeal hingga tercampur rata. Kemudian gunakan masker oatmeal dan gosok wajah secara perlahan. Biarkan selama 10 menit, lalu bilas.

Itulah 5 bahan alami yang bisa kamu gunakan untuk membasmi komedo di wajah. Kamu mau coba yang mana?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading