Sukses

Beauty

6 Manfaat dari Moisturizer ini Dijamin Membuatmu Ingin Selalu Memakainya

Fimela.com, Jakarta Siapa yang tidak ingin wajahnya terlihat sehat? Tentu menjadi idaman para perempuan untuk memiliki kulit wajah yang sehat dan terawat. Ketika wajahmu terlihat bersih dan sehat, pastinya kamu merasa lebih baik dan tampil percaya diri. Dengan perawatan kulit yang baik bisa meningkatkan rasa kepercayaan diri. Moisturizer memainkan peran penting dalam perawatan kulit wajah, menjadi komponen utama dari rutinitas rangkaian skincare dasar sehari-hari. 

Moisturizer atau pelembab adalah produk perawatan kulit yang memiliki tekstur krim lotion atau seperti gel yang efektif mengatasi kulit dari kekeringan. Pada dasarnya, pelembab penting digunakan tidak hanya untuk wajah dengan tipe kulit kering saja, tetapi juga yang miliki tipe kulit berminyak ataupun kombinasi.

Kulit kering sendiri bukanlah masalah kesehatan yang serius, walaupun terkadang menyebabkan keluhan dan rasa tidak nyaman, seperti rasa gatal, perih, dan sedikit kemerahan. 

Peranan moisturizer disini bekerja untuk mengatasi beberapa keluhan tersebut, baik itu menyembuhkan kemerahan maupun memudarkan bekas jerawat, sekaligus menjaga kehalusan kulit. Didalam sebuah moisturizer biasanya mengandung beberapa bahan yang membantu menjaga kelembapan kulit dengan cara menahan air di permukaan wajah.

Beberapa kandungan seperti Humektan dalam bentuk Gliserin, Emolien untuk kulit menjadi halus, dan Occlusive yang berbahan dasar minyak untuk menjaga kadar air kulit dan mencegah kehilangannya air pada lapisan kulit. 

Dari semua kandungan-kandungan tersebut, ada segudang manfaat jika rutin memakainya. Berikut beberapa manfaat dari pemakaian moisturizer secara rutin yang dikutip dari Harvard Health. 

Mengurangi permasalahan kulit

Menggunakan pelembab setiap hari dapat mengurangi kemungkinan berkembangnya kekeringan atau minyak berlebih pada wajah. Kedua kondisi tersebut berbahaya bagi kulit dan risiko menyebabkan timbulnya masalah baru seperti jerawat. Ada banyak jenis moisturizer yang tersedia di pasaran. Pilihlah moisturizer yang sesuai dengan jenis kulit dan kebutuhan kulit kamu.

Mengurangi rasa gatal

Pelembab dengan bahan dasar air biasanya memberikan efek mendinginkan melalui penguapan air pada permukaan kulit. Beberapa moisturizer mengandung menthol sebagai bahan tambahan yang meninggalkan sensasi dingin, sehingga bisa mengurangi rasa gatal.

Perawatan kulit  sensitif

Seseorang dengan tipe kulit wajah yang sensitif  atau sangat rentan mengalami radang membutuhkan perawatan ekstra untuk menyembuhkannya. Moisturizer disini berfungsi untuk membantu menenangkan kulit dan mengurangi kemerahan. Carilah moisturizer yang mengandung bahan alami, seperti lidah buaya, oatmeal, chamomile, dan calendula.

Membuat tampilan lebih cerah

Wajah yang terhidrasi dengan baik otomatis akan terlihat lebih cerah dan bersinar. Untuk mendapatkan hasil yang sempurna, patut untuk menggunakan moisturizer setiap hari dalam rangkaian perawatan kulit, sehingga mencapai tingkat hidrasi yang tepat.

Mengurangi garis-garis halus

Yap! Menggunakan pelembab mampu untuk mengurangi garis-garis halus pada wajah. Ketika kulit kamu dehidrasi, kerutan dan garis-garis halus akan semakin terlihat. Pelembab disini membantu untuk mengurangi kondisi tersebut. Beberapa pelembab yang mengandung Hyaluronic Acid atau kolagen tidak hanya dapat mengurangi garis-garis halus saja, tetapi juga meningkatkan elastisitas kulit.

Mencegah penuaan

Seiring bertambah nya usia, tanda-tanda penuaan mulai terlihat, seperti kerutan dibawah mata, kulit menjadi semakin kering, dan hilangnya elastisitas kulit yang membuat wajah kendur. Namun, adanya kerutan tidak hanya karena faktor usia saja, tetapi juga karena paparan sinar UV yang berlebih, polusi, dan genetika. Dengan penggunaan produk pelembab yang tepat, tentu bisa membantu meminimalisirkan kerutan pada wajah serta memperlambat proses penuaan kulit.

 

Meskipun mampu membantu menguranginya perlu diingat juga bahwa produk moisturizer tidak akan menghilangkan kerutan pada wajah secara permanen, karena memang itu adalah proses peralihan menuju masa tua.

Perlu digarisbawahi bahwa moisturizer akan memberikan efek yang berbeda-beda untuk tiap orang tergantung jenis kulit dan permasalahan mereka. Telaah terlebih dahulu untuk memilih moisturizer yang tepat dan konsultasikan dengan ahli kecantikan untuk menemukan moisturizer yang sesuai dengan jenis kulit kamu.

 

*Penulis: Balqis Dhia.

 

#Breaking Boundaries

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading