Sukses

Beauty

Rambah Bisnis Baru, Brand Lokal Nona Berinovasi Hadirkan Rangkaian Koleksi Parfum

Fimela.com, Jakarta Nona, sebuah brand lokal fashion perempuan yang sebelumnya telah meluncurkan koleksi busana dengan memanfaatkan tekonologi NFT, kini hadir kembali dengan membawa invoasi baru untuk merambah lini bisnis produk kecantikan. Nona meluncurkan koleksi parfum "EasyDayse" yang hadir dengan enam aroma elegan.

Nona yang terkenal dengan koleksi busana indahnya serta tekniknya yang memanfaatkan teknologi NFT pun mencoba mengepakkan sayapnya lebih lebar lagi dengan merambah industri bisnis baru. Peluncuran lini produk parfum "EasyDayse" terbaru ini merupakan bentuk upaya Nona untuk mengembangkan bisnisnya di industri gaya hidup atau lifestyle. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Andani Agni Putri selaku pendiri brand lokal Nona.

"Kami sadari, sebagai brand lokal yang sedang berkembang inovasi merupakan kunci untuk mengembangkan bisnis. Ekpansi ke bisnis parfum ini sebagai upaya dan komitmen Nona untuk terus berinovasi menghadirkan produk-produk yang dapat menyokong gaya hidup wanita aktif," ujar Andani Agni Putri, Pendiri Nona dan EasyDayse.

Saya ingin menjadikan Nona, tidak hanya sebagai brand fesyen, tapi brand lifestyle yang bisa memenuhi kebutuhan gaya hidup wanita Indonesia. Tidak menutup kemungkinan kedepannya Nona meluncurkan produk-produk inovasi lainnya,” tambah Andani.

EasyDayse cocok digunakan untuk beraktivitas

Koleksi parfum terbaru dari brand lokal Nona ini diberi nama EasyDayse yang merupakan gabungan dari dua kata dalam bahasa Inggris, yakni easy dan days. Nama parfum terbaru dari Nona ini memiliki makna tersendiri yaitu dimaksudkan untuk semua perempuan bahwa setiap kali mereka ingin melakukan aktivitas sehari-hari, EasyDayse akan selalu membantu membuat hari mereka terasa nyaman.

EasyDayse sangat cocok digunakan untuk beraktivitas dan membantu para perempuan untuk menaklukan segala kegiatan dari siang hingga malam hari. Tak peduli seberapa banyak kegiatan yang dilakukan pada hari tersebut, EasyDayse akan memanjakan para perempuan dengan aromanya yang elegan.

Para pelanggan tentunya akan dimanjakan dengan berbagai pilihan produk berkualitas tinggi yang diformulasikan dengan mempertimbangkan kesibukan masing-masing individu. Melalui EasyDayse, Nona mencoba mendukung para perempuan agar dapat terus melanjutkan aktivitas sehari-hari mereka dengan nyaman dan menjalani hidup lebih mudah dengan hari-hari yang mudah.

Rangkaian aroma parfum EasyDayse

Parfum EasyDayse yang diluncurkan oleh Nona ini memiliki aroma yang memancarkan suasana hati para perempuan. Hadir dengan enam varian aroma elegan, masing-masing varian memiliki ciri khas wanginya tersendiri.

Dua varian EasyDayse diramu dengan aroma yang dapat menggambarkan kesegaran untuk memulai hari. Dua varian berikutnya dilengkapi dengan aroma manis yang menggambarkan keceriaan perempuan dalam menjalanan padatnya aktivitas sehari-hari. Kemudian, dua varian terakhir dibuat dengan ramuan aroma elegan yang menggambarkan keberanian perempuan untuk berekspresi.

Pengkategorisasian aroma milik parfum EasyDayse ini bukan berdasarkan waktu pemakaian terbaik dari parfum ini, tetapi berdasarkan nuansa yang merepresentasikannya. Keenam aroma dari parfum EasyDayse tersebut adalah New Beginnings, Blooming Sun, Crystal Clear, Sweet Escape, Sensual Affair, dan Date Night.

"Kami berusaha untuk menyuguhkan inovasi dan kreatifitas tak terbatas dengan memadukan top notes hingga base notes yang diramu untuk menghasilkan rangkaian parfum yang elegan dan fresh," ujar Andani.

Parfum EasyDayse hadir dalam ukuran botol 30 ml yang didesain dengan konsep “on the go” dan memiliki tampilan seperti labu pipih sehingga mudah dibawa dan disimpan di dalam kompartemen saku tas wanita. Tersedia juga Mini Bundle Collection yang terdiri dari dua varian yaitu No Strings Fling dan Sudden Sweet Hearts yang pada setiap paketnya terdapat tiga aroma parfum yang berbeda.

Parfum EasyDayse ini tersedia di website www.nona.id, marketplace Shopee dan Tokopedia, dan toko Etalashe yang dibandrol dengan harga mulai dari Rp149 ribu.

 

*Penulis: Frida Anggi Pratasya.

#Women for Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading