Sukses

Beauty

Kulit Sensitif dan Berjerawat Tetap Terawat dan Awet Muda dengan Rangkaian Essential Comfort dari Sulwhasoo

Fimela.com, Jakarta Menjadi brand kecantikan mewah asal Korea, Sulwhasoo mengangkat keunggulan dan kebaikan bahan alami berkualitas pada kandungan skincare-nya. Kali ini, sebuah rangkaian baru menjadi solusi untuk atasi penuaan pada kulit yang bisa dipakai oleh kulit berjerawat dan juga sensitif. 

Sulwhasoo Essential Comfort fokus untuk menjaga kelembapan kulit sensitif. Rangkaian ini menjadi penyempurna bagi rangkaian early anti-aging Sulwhasoo terdahulunya yaitu “Essential” dan cocok dipakai oleh pengguna skincare muda yang memiliki kulit sensitif dan berjerawat akibat skin barrier yang tidak bekerja optimal. 

Indonesia dengan humiditas yang tinggi menjadi penyebab kulit memproduksi lebih banyak minyak dan menjadikan pori-pori tersumbat. Bahkan kini, penggunaan masker juga menjadi salah satu penyebab kulit teriritasi, timbul jerawat, dan juga kemerahan sehingga menimbulkan maskne. 

Di sini peran Essential Comfort dari Sulwhasoo yang menawarkan rangkaian skincare early-aging untuk melembapkan kulit sensitif yang menjadikannya lebih ternutrisi dan teruji sebagai produk hypoallergenic. Essential Comfort diperkaya dengan JAUM Moisturizeng Complex terdiri dari 5 bahan herbal, untuk menenangkan, melembapkan, dan menguatkan kulit dengan teknik canggih yang dipakai Sulwhasoo Heritage and Science Center (SHSC).

 

Terdiri dari 4 produk unggulan

Dalam rangkaian Essential Comfort, terdapat 4 produk berupa Essential Comfort Balancing Water, Essential Comfort Balancing Emulsion, Essential Comfort Moisturizing Cream, dan Essential Comfort Firming Cream. 

1. Essential Comfort Balancing Water 

Toner yang nyaman dan menghidrasi dengan manfaat melembapkan dan menenangkan untuk menjaga kulit tetap terhidrasi dan halus pada saat pengaplikasian pertama. 

Essential Comfort Balancing Water memiliki tekstur gel-type yang terasa dingin dan lembut saat diratakan pada kulit. Cocok untuk kulit sensitif dilengkapi dengan JAUM Moisturizing ComplexTM, formulanya membuat toner cepat menyerap dan nyaman digunakan. 

Harga: Rp980.000 Ukuran: 150ml 

2. Essential Comfort Balancing Emulsion 

Berdasarkan penelitian bertahun-tahun dalam proses produksi, formula Essential Comfort Balancing Emulsion memiliki tekstur krim yang mudah menyebar rata dengan lembut di kulit. Saat pengaplikasian pertama, Emulsion akan langsung meningkatkan keseimbangan minyak pada kulit yang dapat mencegah kulit kering. 

Dengan JAUM Moisturizing ComplexTM, Emulsion menyerap dengan baik untuk menghasilkan kulit yang terasa lembut saat disentuh dan menjaga kulit agar tetap lembap. 

Harga: Rp1.050.000 Ukuran: 125ml 

3. Essential Comfort Moisturizing Cream 


 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Sulwhasoo (@sulwhasoo.us)

Essential Comfort Moisturizing Cream merupakan produk terbaru dari rangkaian Essential Comfort yang dapat menenangkan dan melembapkan kulit lebih kuat. Krim ini dapat menenangkan kulit yang teriritasi dari berbagai rangsangan eksternal, melembapkan ulang kulit kering, dan membentuk barrier kelembaban untuk menjaga kulit dari kekeringan.

4. Essential Comfort Firming Cream

Essential Comfort Firming Cream merupakan krim yang dapat memperkuat elastisitas kulit dan membuat kulit halus dan kenyal sekaligus. Dengan JISUN Firming ComplexTM yang memberikan kelembapan yang nyaman, secara uji klinis krim ini dapat meningkatkan elastisitas di area pipi, rahang, area mulut, dan dahi selama kurang lebih 6 minggu pemakaian.

Memiliki formula dengan tekstur creamy halus yang mudah diratakan ke kulit, krim ini dapat memberikan kelembapan dan menambah kepadatan dalam pengaplikasiannya.

Harga: Rp1.300.000 Ukuran: 50ml

 

#Women for Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading