Sukses

Beauty

Beauty Review: Maskara Viral yang Bisa Bikin Tampilan Mata Cetar Tanpa Bulu Mata Palsu

Fimela.com, Jakarta Makeup mata bisa mempengaruhi penampilan wajah secara keseluruhan. Selain penggunaan pensil alis dan eyeliner, produk kosmetik jenis maskara memainkan peranan yang esensial untuk tampilan mata lebih hidup.

Menjawab kebutuhan tersebut, Maybelline sebagai brand kosmetik nomor satu di dunia membawa salah satu produk maskaranya yang viral di Amerika Serikat dan Eropa ke Indonesia, Maybelline Sky High Waterproof. Maskara itu dikabarkan telah sold out empat kali di Amerika Serikat dan terjual habis dalam waktu 24 jam di Prancis.

Terinspirasi dari perempuan-perempuan di kota New York, maskara ini diklaim berbeda dengan maskara lainnya yang pernah diluncurkan Maybelline. Diformulasikan dengan ekstrak bambu dan fiber, maskara ini bisa membuat bulu mata lentik dan tebal selama 24 jam tanpa perlu memakai bulu mata palsu.

Kali ini, Hilda Irach, Reporter Lifestyle Fimela.com berkesempatan mencoba maskara Maybelline Sky High Waterproof. Bagaimana hasilnya? Simak selengkapnya berikut ini, Sahabat Fimela!

Kemasan

Maybelline Sky High Waterproof Mascara hadir dengan kemasan nuansa rose gold yang elegan. Meski tabung dari maskara ini terlihat bervolume, maskara ini cukup ringan dibawa kemana-mana, bahkan travelling sekalipun.

Satu hal yang menarik dari Maybeline Sky High Waterproof Mascara ini adalah brushnya. Maskara ini memiliki brush yang fleksibel, sehingga memudahkan pengguna untuk menjangkau setiap bulu mata, termasuk di sudut-sudut mata hingga bulu mata bawah sekali pun.

Hasil

Maybelline Sky High Waterproof Mascara ini mengandung ekstrak bambu dan fiber yang dapat membantu memanjangkan dan menebalkan bulu mata, sehingga tampak dramatis dari segala arah, dan hasilnya bisa bertahan hingga 24 jam. Lantas apakah hasilnya sesuai dengan klaimnya? Simak ulasan berikut ini.

Sebelum mencoba mengaplikasikan maskara, tim Fimela menggunakan penjepit bulu mata terlebih dahulu, kemudian dilanjutkan dengan mengaplikasikan Maybelline Sky High Waterproof Mascara dengan gerakan zig zag secara perlahan dari dasar bulu mata ke pangkal. Hasilnya, maskara ini langsung memberikan efek bulu mata lentik dalam sekali sapuan, tanpa menggumpal. Warna hitam yang dikeluarkan oleh maskara ini juga cukup pekat dan intens.

Untuk mendapatkan hasil bulu mata natural, Sahabat Fimela cukup memberi 1 kali sapuan pada bulu mata. Namun untuk mendapatkan hasil bulu mata yang tebal dan dramatis, diperlukan pengaplikasian sebanyak dua kali atau lebih dengan gerakan zig-zag serupa. Sesuai klaimnya, maskara ini mampu membuat bulu mata lentik, tebal, dan dramatis dari segala arah.

Selain itu, produk ini juga diklaim bisa membuat bulu mata lentik dan tebal selama 24 jam, namun setelah tim Fimela mencoba maskara ini selama lebih dari 8 jam untuk beraktivitas di luar ruangan, rasanya cukup membuktikan ketahanan Maybelline Sky High Waterproof Mascara yang tidak mudah luntur.

Kesimpulan

Maybelline sebagai brand kosmetik nomor 1 di dunia asal New York, memang tak pernah gagal menciptakan produk maskara. Produk-produk maskaranya selalu legendaris dengan keunikannya tersendiri. Dan Maybelline Sky High Waterproof Mascara bisa menjadi “The next a must-have product” bagi beauty enthusiast karena klaimnya yang sesuai untuk membuat bulu mata lentik, tebal, dan dramatis selama 24 jam. Sehingga maskara ini worth-it untuk di re-purchase berkali-kali.

Nah, kalau penasaran ingin mencoba Maybelline Sky High Waterproof Mascara, Sahabat Fimela sudah bisa mendapatkannya di berbagai tempat, mulai dari gerai resmi Maybelline Indonesia di drugstore, toko kosmetik, dan e-commerce. Maskara yang baru rilis di Indonesia pada 1 Juni 2022 ini dijual dengan harga Rp140 ribu.

#Women for Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading