Sukses

Beauty

4 Rekomendasi Aroma Parfum untuk Remaja yang Bisa Menaikkan Mood

Fimela.com, Jakarta Mood atau suasana hati yang berpengaruh pada produktivitas kita seharian. Apalagi di masa remaja, kerap kali mengalami kondisi mood yang berubah-ubah. Salah satu alasannya adalah karena remaja masih dalam fase pencarian jati diri.

Untuk bisa meningkatkan mood sebenarnya kamu bisa mengaplikasikan parfum favorit. Aroma yang keluar dari setiap semprotan parfum bisa memengaruhi pikiran kamu untuk lebih rileks dan bersemangat, sehingga mood kamu bisa meningkat.

Seperti yang dihadirkan merek lokal terbaru, Lifti, yang memang hadir untuk meningkatkan kepercayaan diri sekaligus mood. Lifti ingin mengajak para remaja perempuan Indonesia untuk menerima diri seutuhnya, termasuk segala perubahannya dengan lebih bahagia.

Baru hadir akhir Maret 2022, Lifti menyasar kaum remaja dengan menghadirkan empat varian parfum sekaligus yang disebut Your Daily Mood Booster.

Masing-masing parfum mewakili karakter remaja yang ceria dan positif. Seperti I am Happy, I am Calm, I am Energetic, dan I am Creative yang hadir dalam bentuk Eau de Perfume. Kira-kira mana yang cocok buat kamu?

 

1. I am Happy

Tentu seperti namanya, parfum memiliki aroma yang bikin happy! I am Happy adalah setoronin boost dari semprotan pertama. Hadir dengan aroma floral & fruity scents yang menyenangkan.

Begitu dihirup akan memberikan aroma yang menyenangkan yang membuat hidupmu makin berwarna. Dilengkapi dengan top notes Bergamot, Hazelnut, Red Fruits, ditambah middle notes dari Ambery, Rose, serta Caramel, Musk, Powdery, Vanilla, dan Vetyver pada base notes.

 

2. I am Calm

Merasa burnout dan ingin liburan buat healing? Tidak perlu jauh-jauh. Dengan kualitas aromatik dan fruity, I am Calm hadir memberikan ketenangan pada pikiran dan hati. "A Therapeutic Feeling" yang dilengkapi dengan top notes Eucalyptus, Mint, Fresh, Green, ditambah middle notes dari Fruity, Watermelon, serta Musk, dan Melon pada base notes.

 

3. I am Energetic

Dengan I am Energetic yang refreshing, kamu bisa recharge energi kamu kapanpun kamu mau. Varian ini berisi campuran top notes Apple, Green, Lemon, Raspberry, Red Fruits, ditambah middle notes dari Jasmine, Orange Blossom, Peach, Tropical, serta Cedarwood, Creamy, Edible, Musk, dan Sandalwood pada base notes.

Parfum ini memadukan aroma yang of fresh, fruity, and floral dalam satu parfum. Sehingga memberikan kamu semangat menjalani hari.

 

4. I am Creative

Dibuat secara spesial dengan fruity, floral, dan white flowers untuk semua kamu yang punya pemikiran kreatif. Aroma dengan vibes yang sangat menyenangkan dan inspiratif, akan membantu memberikan ide-ide menarik di setiap produkvitias.

Aroma ini dilengkapi oleh top notes Blackcurrant, Neroli, Orange, ditambah middle notes dari Orange Blossom, Orris, Sambac Jasmine, serta Ambergris, Cedarwood, dan Musk pada base notes-nya

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading