Fimela.com, Jakarta Skincare tidak hanya menjadi tren melainkan juga kebutuhan. Memilih produk skincare yang yang tepat, aman, dan berkualitas menjadi suatu hal yang penting untuk memberikan efektifitas dan hasil maksimal pada kulit.
Dengan beragamnya variasi teknologi akan perawatan kulit, kini produk berbahan dasar natural dari tumbuhan juga bisa memberikan hasil yang terbaharukan dan mulai kian diminati oleh konsumen di Indonesia. Di antaranya apel, mugwort, noni, dan hibiscus yang memiliki teknologi Advanced untuk memberikan hasil maksimal bagi kesehatan kulit.
Advertisement
BACA JUGA
Seperti apa manfaat dari masing-masing bahan alami pada skincare?
Advertisement
1. Apel
Buah apel secara luas dikenal baik untuk kesehatan tubuh serta memiliki sumber serat yang bagus. Penggunaan buah apel juga bisa diimplemtasikan sebagai bahan dasar produk perawatan kulit. Ekstrak apel mengandung senyawa fenolik dan flavonoid konsentrasi tinggi, yang keduanya merupakan bahan pejuang dalam memerangi efek penuaan. Ekstrak apel juga mengandung antioksidan yang melindungi kulit yang dapat menetralkan radikal bebas, mencerahkan kulit, menghidrasi kulit, dan meningkatkan elastisitas kulit.
2. Mugwort
Mugwort atau Artemisia Princeps merupakan salah satu jenis tanaman yang sering digunakan sebagai bahan dasar produk kecantikan Korea. Mugwort memiliki kandungan Vitamin E dan antioksidan yang tinggi baik untuk tubuh dan kulit. Dengan memiliki segudang manfaat untuk menenangkan kulit sensitif, mengurangi garis halus, merawat kulit kering dan jerawat agar terhidrasi dengan baik. Bahan dasar Mugwort kini sudah mulai didadaptasi oleh beberapa produk skincare lokal seperti Somethinc Calm Down! Skinpair R-Cover.
Advertisement
3. Noni
Buah Noni atau Mengkudu merupakan buah tropis yang memiliki lebih dari 100 vitamin dan mineral, termasuk vitamin A dan C dalam jumlah tinggi. Buah Noni telah digunakan secara tradisional dalam pengobatan untuk mengobati infeksi, demam, dan masalah kulit, serta dalam makanan. Buah Noni juga bisa digunakan sebagai bahan utama untuk perawatan kulit karena memiliki antioksidan yang tinggi sehingga dapat membantu menjaga kulit dari radikal bebas, tanda penuaan dini, dan kerusakan kulit lainnya. Bahan dasar Noni kini sudah mulai diadaptasi oleh beberapa produk skincare lokal seperti N’Pure Noni Probiotic Series.
4. Hibiscus
Hibiscus atau yang dikenal dengan Bunga Kembang Sepatu merupakan salah satu jenis tanaman bunga yang sering ditemukan di mana saja, namun ternyata memiliki manfaat yang sangat banyak untuk kulit.
Hibiscus memiliki kandungan Vitamin C dan Antioksidan tinggi yang sangat baik untuk kesehatan kulit dengan menjaga elastisitas kulit, menghidrasi kulit dengan baik, membantu memperkuat produksi kolagen, dan mengurangi tanda penuaan. Hibiscus juga merupakan sumber alami AHA yang sangat baik untuk eksfoliasi kulit, mengangkat sel kulit mati, dan menghaluskan kulit. Bahan dasar Hibiscus kini sudah mulai diadaptasi oleh beberapa produk skincare lokal seperti Soonhan Sheet Mask Hibiscus .
Advertisement
Simak video berikut ini
#women for women