Fimela.com, Jakarta Billie Eilish memang dikenal sebagai salah satu penyanyi yang hobi gonta ganti warna rambut. Saat hadir di acara perhargaan, Billie Eilish tampil pop up dengan rambut hijau, kemudian berganti menjadi pirang.
Terbaru, Billie Eilish melakoni rutinitas ganti warna rambut menjadi hitam. Penampilan baru Billie Eilish dengan rambut hitam diperlihatkannya dalam unggahan Instagram pribadi saat sedang berada di dalam pesawat.
Advertisement
BACA JUGA
Mengenakan masker dan sweater hitam, rambut hitam baru Billie Eilish tampak selaras. Jika diperhatikan lebih detail, penampilan terbaru Billie Eilish dengan rambut hitam membuat warna kulitnya tampak lebih cerah. Apakah kamu setuju?
Advertisement
Ganti warna rambut dalam dua bulan
View this post on Instagram
Berganti warna rambut menjadi hitam hanya berselang dua bulan setelah sebelumnya ia mengganti warna rambut menjadi coklat. Sebagai penyanyi belia, Billie Eilish banyak melakukan eksperimen warna rambut yang membuatnya justru menjadi tren.
Di awal 2021, Billie Eilish mampu bertahan dengan rambut hitam gradasi hijau neon. Hingga akhirnya berubah menjadi pirang pada Maret 2021.
"Saya sudah lama menginginkan rambut pirang, saya tidak tahu apa yang merasuki saya," kata Billie Eilish saat tampil di The Ellen DeGeneres Show.
Ganti pirang karena dikejar paparazzi
Tidak pernah terpikir sebelumnya oleh Billie Eilish untuk membuat pirang rambutnya. Baginya hal itu adalah hal yang mustahil mengingat proses pewarnaan pada rambut pirang cenderung membuat rambutnya rusak.
Namun Billie Eilish memantapkan hati untuk mengganti warna rambut menjadi pirang karena ia tidak bisa bersembunyi dari incaran paparazzi. Warna rambutnya terlalu mencolok dan ikonis dengan hitam bergradasi hijau neon.
Advertisement
Kulit tampak lebih cerah
Setelah enam bulan lebih dengan rambut pirang, Billie menggantinya dengan warna cokelat. 3 Desember 2021, pelantun "Bad Guy" ini memamerkan rambut cokelat barunya di Instagram.
Ketika berubah kembali menjadi hitam, Eilish memperlihatkan tampilan kulit yang cerah karena cukup kontras dengan warna kulit aslinya.
Simak video berikut ini
#women for women