Sukses

Beauty

Cara Kerja Sunscreen dengan Collagen Pertama di Indonesia Melindungi Kulit Wajah

Fimela.com, Jakarta Sunscreen menjadi salah satu skincare wajib pakai bagi kita yang berada di daerah tropis. Bahkan diperlukan SPF minimal 30 untuk bisa memaksimalkan perlindungan dari sinar UV.

Makin tinggi SPF, memiliki efek proteksi extra terhadap perlindungan kulit wajah. Menurut Angellya Firmant, Co Founder Hanasui, di dalam Hanasui Collagen Water Sunscreen terdapat SPF50 yang dapat memberikan perlindungan extra sampai 98% dari paparan sinar UVB. Proteksi ekstra yang diberikan Hanasui ini bisa jadi pilihan buat lindungi kulit wajah dari sinar UV, agar bisa terhindar dari efek negatifnya.

“Tidak hanya Kolagen dan SPF50, Hanasui Collagen Water Sunscreen juga telah menggunakan Teknologi Broad Spectrum Protection yang menjadikan Sunscreen Hanasui memiliki proteksi ekstra yang lebih optimal menjaga kulit dari sinar UV, baik UVA maupun UVB. Jadi, penggunaan Hanasui Collagen Water Sunscreen, tidak hanya melindungimu dari sinar UV tetapi juga dapat menghindarkanmu dari penuaan dini pada kulit wajah, bebas Whitecast, dan melindungimu dari paparan polusi juga,” ujarnya.

Hal ini sejalan dengan kampanye #MaksimalinPakaiTriplePowerSunscreen Hanasui kepada masyarakat Indonesia, bahwa tidak hanya kulit wajah saja yang dirawat tetapi juga perlu dilindungi dari sinar UV. Hal ini membuat Hanasui menyempurnakan formulanya dengan Triple Power Protection dari SPF50 dan PA++++, Collagen Water dan Pollustop™. Triple Power Protection yang ini lah yang membuat Sunscreen Hanasui jadi Sunscreen andalan.

 

Teknologi Broad Spectrum Protection

Bagian pertama, Triple Power Sunscreen dan teknologi Broad Spectrum Protection, membuat Sunscreen Hanasui bekerja lebih optimal jaga kulit dari paparan sinar UV dan Polusi. Jadi, bisa terhindar dari kulit wajah tampak terbakar kemerahan, kusam, dan penuaan dini loh! Buat kamu yang takut whitecast, Triple Power Sunscreen bikin kulit bebas whitecast dan tidak lengket.

Berikutnya ada SPF50 dan PA++++, ditambah dengan adanya teknologi Broad Spectrum Protection menjadikan Sunscreen Hanasui memiliki strong ingredients. Menjadikannya lebih optimal jaga kulit dari sinar UV dan lindungi kulit sampai 98% dari paparan sinar UVB. Kandungan ini lah yang secara langsung halau kulit kusam, terbakar, dan halau sinar UVA ke kulit wajahmu, sehingga kamu bisa terhindar dari penuaan dini.

Kemudian, ada Collagen Water. Kandungan ini memberikan kelembapan ekstra 3x lebih baik untuk kulit wajah. Karena fermentasi Collagen Water yang memberikan kemebapan kulit lebih maksimal. pastikan untuk Apply dan reapplay Hanasui Collagen Water Sunscreen setiap hari.

Selanjutnya, ada kandungan di dalam Sunscreen Hanasui yang bisa halau efek polusi, yaitu Pollustop™. Kandungan ini membuat Sunscreen Hanasui mampu lindungi kulit dari polusi hingga PM2,5 (polusi dengan ukuran partikel yang sangat halus). So, kulit wajahmu nggak hanya terlindungi dari sinar UV, tapi juga akan terlindungi dari partikel-partikel terkecil dari polusi.

 

Bisa Digunakan Mulai dari Usia 15 Tahun

Tapi, apakah Sunscreen Hanasui hanya melindungi kulit dari sinar UV dan polusi saja? Tidak, sunscreen dari Hanasui ini juga memiliki manfaat antiinflamasi, anti oksidan, memperkuat skin barrier, menghaluskan kulit, mencegah kerusakan kulit akibat sinar UV, dan meredakan kemerahan pada kulit yang terpapar sinar UV. Karena terdapat kandungan Mughwort (Artemisia) Extract di dalam Sunscreen. 

Last but not least, ada kandungan Vitamin E dan Sodium Hyaluronate yang ada di dalam Hanasui Collagen Water Sunscreen ini juga dapat sebagai anti-oksidan, melembapkan, menghidrasi menghaluskan kulit, serta dapat mencegah terjadinya kemerahan pada kulit akibat paparan sinar UV. 

Hanasui Collagen Water Sunscreen Hanasui bisa digunakan mulai dari usia 15 tahun. Aplikasikan produk ini setiap hari baik di dalam maupuan luar ruangan.

“Karena sinar UV bisa masuk ke dalam ruangan melalui jendala, pintu, dan sela-sela kaca juga loh, karena sinar UVA bisa menembus masuk melalui kaca. Sehingga, di rumah maupun di dalam kantor perlu pakai Sunscreen nih! So, #MaksimalinPakaiTriplePowerSusncreen ya HanaSist dan HanaBro!” lanjut Angellya.

Formula yang ringan, cepat meresap, dan memberikan kelembapan 3x lebih baik dari glycerine juga membuat Hanasui Collagen Water Sunscreen bisa jadi rekomendasi produk affordable yang berkualitas untuk proteksi kulit wajahmu sehari-hari.

#WomenForWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading