Sukses

Beauty

Kolaborasi Spesial, Laneige Luncurkan Edisi Terbatas Bersama Maison Kitsunè

Fimela.com, Jakarta LANEIGE, label kecantikan yang memberikan pengalaman baru perawatan kecantikan, memperkenalkan edisi terbatas NEO Cushion berkolaborasi dengan label fesyen independent dari Paris, Maison Kitsuné. 

Kolaborasi ini adalah inisiasi bersama dengan Maison Kitsuné, sebagai label multi dimensi yang menggabungkan estetika Tokyo dan Paris. Kolaborasi ini mengadaptasi gaya hidup dan kebebasan generasi MZ yang mampu menyempatkan waktu untuk relaksasi ditengah kesibukan mereka dan diragkum dalam tema “Hey NEO! Let’s CHILLAX!” 

Edisi terbatas kolaborasi NEO cushion, LANEIGE x Maison Kitsuné meliputi 2 rona warna Matte – 21N dan Matte - 23N dan ditawarkan dalam 3 paket spesial dengan kelengkapan merchandise eksklusif Maison Kitsuné yaitu Eco bag, pouch dan smart tok.

 

Kemasan spesial

NEO Cushion menghadirkan kemasan berwarna krim dengan ilustrasi jenaka “Chillax Fox”, salah satu “ikonik logo” Maison Kitsuné, yang sedang bersantai dan sangat serasi dengan tema kolaborasi ini. “Chillax Fox” diposisikan di lokasi yang random sebagai elemen menyenangkan dari sebuah desain. 

merchandise eksklusif Maison Kitsuné tidak dijual secara terpisah namun ditawarkan untuk pelanggan yang melakukan pembelian edisi terbatas NEO Cushion. Paket eksklusif ditawarkan dalam harga Rp. 898.000 untuk NEO Cushion dan Maison Kitsuné ecobag yang tersedia eksklusif di gerai dan butik Laneige. Paket eksklusif Rp. 775.000 untuk kombinasi dengan pouch serta Rp. 738.000 dengan Smart Tok, khusus untuk Smart Tok dan Pouch ditawarkan secara eksklusif hanya di kanal e – commerce resmi Laneige – SHOPEE. 

Cushion dengan formula terbaik

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by LANEIGE Indonesia (@laneigeid)

LANEIGE NEO Cushion memberikan riasan matte terlihat natural selayaknya kulit penggunanya. NEO Cushion memiliki 360° desain tak bertepi dengan warna yang stylish untuk kemasannya yang merupakan inovasi dan menjadi pusat perhatian, formula ringan menyerap cepat di kulit, tidak mudah luntur ke masker serta tahan lama, fitur inilah yang mendapatkan respon yang baik dari para pelanggan. 

 

#Elevate Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading