Fimela.com, Jakarta Menggunakan bulu mata palsu tentu bertujuan untuk membuat mata tampak lebih indah. Untuk menunjang bulu mata berkualitas, Magefy resmi hadir di Indonesia.
Produk-produk bulu mata palsu dari brand ini diluncurkan di tanah air melalui toko online di E-commerce ternama di Indonesia sejak September.
Magefy yang fokus pada produk bulu mata berkualitas tinggi ini hadir dengan konsep cruelty-free dan reusable ini terbuat dari serat premium. Bulu mata palsu ini juga dapat digunakan beberapa kali dengan perawatan yang baik dan tepat.
Advertisement
BACA JUGA
Sejak tahun 2018, untuk menjaga kualitas produk, Magefy berfokus pada R&D dan berkomitmen pada pengembangan bulu mata palsu handmade dan alami serta ramah lingkungan. Tim R&D ini juga mengembangkan, merancang, dan memproduksi berbagai produk yang sesuai untuk beragam kebutuhan wanita Eropa dan Amerika serta wanita Asia.
“Tim produksi dan R&D kita juga memiliki wawasan dan cukup inovatif dalam hal desain dan pembuatan produk, pastinya kita memperhatikan kegunaan dan kepraktisan produk ini secara detail” Cerita Febryanto sebagai E-Commerce Supervisor dari Magefy
Advertisement
Make You Free
Magefy bertujuan memberikan perasaan bebas bagi para penggunanya. Sejalan dengan filosofi brand, yaitu Make You Free.
"Menurut saya, bulu mata palsu merupakan sesuatu yang praktis dan membantu untuk wanita di Indonesia dimana dengan adanya bulu mata palsu ini bisa memberikan perasaan alami untuk wanita yang memakainya. lanjut Febryanto.
Produk bulu mata palsu ini juga disukai oleh banyak penggemar di pasaran, dan banyak di antaranya dapat dilihat di situs jejaring sosial.
Kehadiran merek ini di Indonesia kali ini, Magefy percaya akan membawa lebih banyak gaya baru dan kenyaman bagi pengguna bulu mata palsu.
Pada saat yang sama, Magefy berharap dapat memberikan lebih banyak produk kecantikan bulu mata palsu berkualitas tinggi dan kesempatan untuk menunjukkan pesona mereka sendiri kepada banyak pecinta kecantikan.
#elevate women