Fimela.com, Jakarta Belum banyak orang menyadari bahwa jahe memiliki beberapa manfaat untuk rambut dan kulit. Banyak orang yang menganggap bahwa jahe hanya memegang peran penting sebagai bumbu, dan juga obat yang bisa dikonsumsi dengan segar.
Namun, selain itu, jahe juga bisa diolah dan dikeringkan dalam bentuk bubuk, serta dalam bentuk jus dan minyak. Dalam hal ini, bahan olahan jahe ini bisa dimanfaatkan untuk membantu pertumbuhan rambut serta mengurangi rambut rontok.
Advertisement
BACA JUGA
Dilansir dari healthline.com, jahe memang tidak dianggap sebagai perawatan medis umum untuk menjaga kesehatan rambut, namun rempah-rempah yang dihasilkan oleh jahe ini dapat meningkatkan pertumbuhan rambut.
Mungkin sebagian besar dari kita bahkan tidak tahu bahwa perawatan dengan memanfaatkan jahe untuk rambut ini dapat kita lakukan sendiri. Maka dari itu, dilansir dari hairlossgeeks.com, berikut 5 tips yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi rambut rontok hanya dengan menggunakan jahe.
Advertisement
Jus jahe dan minyak argan
Mungkin kamu pernah mendengar tentang manfaat yang luar biasa dari minyak argan untuk rambut. Hal itu dikarenakan minyak argan membantu menyehatkan kulit kepala melalui mineral alami dan sehat, sehingga akan ada peningkatan pertumbuhan rambut.
Lalu, jika kamu tambahkan dengan sedikit jus jahe dalam penggunaan minyak argan itu di rambut, maka akan ada kombinasi yang sempurna untuk mengatasi rambut rontok.
Tahapan:
- Panaskan tiga sendok makan jus jahe di atas kompor
- Tambahkan minyak argan sesuai yang kamu inginkan
- Setelah tercampur dan dingin, pijat campuran tadi ke kulit kepalamu
- Biarkan istirahat semalaman dan bilas di pagi hari dengan sampo dan kondisioner
Jus jahe dan minyak zaitun
Kedua bahan ini sangat cocok untuk rambut rontok dan rambut kering. Minyak zaitun mengandung antioksidan dan jaringan lemak yang menembus rambut dan kulit kepala. Sehingga, kamu akan bisa melihat pertumbuhan rambut yang meningkat.
Tahapan:
- Kupas satu batang jahe, lalu tumbuk, dan ambil sarinya
- Campur sari jahe tersebut dengan minyak zaitun (jumlahnya sesuai yang kamu inginkan)
- Oleskan campuran tersebut ke permukaan kulit kepala dan rambutmu.
- Untuk mencapai hasil terbaik, oleskan campuran ini ke rambut kamu setiap malam dan bilas di pagi hari. Hasilnya, rambutmu akan menyerap nutrisi dan kelembapan sepenuhnya.
Advertisement
Jahe dan daun kelor
Daun kelor kaya akan vitamin A, C, D, E, dan K. Lalu, daun kelor juga terkenal dengan antioksidannya yang membantu menjaga kesehatan rambut.
Ketika kamu mencampurkan daun kelor dengan jahe, sifat-sifatnya bergabung untuk menciptakan perlindungan perawatan rambut yang paling sehat. Cobalah masker ini dan lihatlah rambutmu akan tumbuh subur
Tahapan:
- Campurkan 1 sendok makan jahe parut, sengenggam daun kelor, dan dua gelas air
- Didihkan selama 5-10 menit
- Setelah campuran tersebut mendingin, saring cairan ke dalam tempat penyimpanan
- Keramas dan kondisikan rambutmu seperti biasa, lalu tuangkan cairan tersebut ke rambutmu sebagai bilasan terakhir
Oleskan bilasan ini seminggu sekali untuk mencapai hasil terbaik
Jahe dan bawang merah
Bawang kaya akan sulfur yang membantu regenerasi folikel (dengan kata lain, pertumbuhan kembali rambut). Saat kamu menggabungkan jahe dan bawang, maka campuran tersebut akan membantu merangsang pertumbuhan rambut dari folikel yang tidak aktif. Rambut kamu tidak hanya akan menjadi lebih tembal, namun juga akan tumbuh lebih panjang jika menggunakan campuran ini.
Steps:
- Parut 2 sendok makan jahe dan satu bawang bombay, tumbuh, dan ambil sarinya
- Lalu, oleskan sari tersebut ke kulit kepalamu melalui kapas atau kain lap
- Diamkan selama 20 menit
Untuk hasil yang optimal, ulangi prosedur ini selama 3 kali seminggu.
Advertisement
Jahe dengan minyak kelapa, mentimun, dan minyak basil
Mentimun kaya akan vitamin A, sulfur, dan silika yang membantu meningkatkan pertumbuhan rambut. Lalu, minyak basil juga mengandung sifat antiseptik yang membantu melawan ketombe. Maka dari itu, kombinasi ini sangat sempurna dan merupakan win-win solution bagi kamu yang memiliki masalah dengan ketombe dan rambut rontok.
Tahapan:
- Campurkan 1 sendok makan jahe parut, ½ cup mentimun cincang, 1 sendok minyak kelapa, dan 1 sendok makan minyak basil
- Setelah tercampur seluruhnya dan menjadi pasta, oleskan masker tersebut ke rambut dan kulit kepalamu
- Biarkan selama 30 menit
- Lalu, cuci rambutmu menggunakan sampo dan kondisioner.
Untuk hasil terbaik, gunakan masker ini dua kali seminggu.
Yang perlu kamu ingat
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, jahe tidak terbukti secara ilmiah untuk meningkatkan pertumbuhan rambut atau mencegah kerontokan rambut. Namun, kamu mungkin akan mendapat manfaat dari efek anti-inflamasinya jika kamu memiliki kondisi kulit kepala tertentu.
Penulis: Chrisstella Efivania