Fimela.com, Jakarta Bibir merah muda alami kamu mulai kehilangan rona kemerahan dan kelembutannya? Bisa jadi karena dehidrasi, perubahan cuaca, paparan sinar matahari, rokok, sampai gaya hidup tidak sehat.
Apa pun alasannya, kamu bisa mengembalikan dan mendapatkan kembali bibir merah muda. Berikut caranya mulai dari masker DIY, scrub, nutrisi, serta perubahan lifestyle yang mudah dan efektif melansir dari stylecraze;
Advertisement
BACA JUGA
1. Scrub gula dan lemon
Kulit di bibir kamu tipis dan sensitif sebab itu pengaruh kondisi cuaca dan dehidrasi bisa membuat bibir kehilangan rona merah muda aslinya. Kulit di bibir kamu perlu dikelupas untuk menyingkirkan lapisan kulit mati dan kering.
Scrub DIY alami yang bagus untuk eksfoliasi bibir adalah lemon dan gula. Gula mengelupas sel kulit mati dan lemon membantu mengurangi pigmentasi.
Advertisement
2. Scrub olive oil dan garam
Lulur alami lainnya untuk kulit kering di bibir adalah lulur minyak zaitun dan garam. Butiran garam membantu pengelupasan bibir dan minyak zaitun melembapkan.
Lulur ini membantu bibir kenyal dan lembut. Selain minyak zaitun, kamu bisa menggantinya dengan minyak kelapa atau minyak almond.
3. Buah bit
Pigmen burgundy alami buah bit dan antioksidan sangat bagus untuk membuat bibir merah muda alami kamu kembali serta bonus melembutkan.
Advertisement
4. Anggur merah dan jeruk nipis
Anggur merah kaya akan resveratrol, antioksidan yang membantu melindungi kulit dari stres oksidatif. Serta kerusakan akibat sinar matahari dan merokok. Jus jeruk nipis akan membantu mengurangi pigmentasi.
5. Aloe vera dan madu
Bibir bisa terlihat kusam dan kehilangan warna merah muda karena dehidrasi. Lidah buaya dan madu adalah dua bahan terbaik untuk menambahkan hidrasi ke bibirmu.
Advertisement
6. Susu dan kelopak mawar pink
Bukan tanpa alasan ratu dan raja mandi dengan susu dan menambahkan kelopak mawar ke bak mandi mereka. Susu diklaim dapat melembapkan kulit dan pigmen pink kelopak mawar dapat membantu membuat bibir kembali pink.
7. Raspberry dan Stroberi
Pigmen alami dan antioksidan dalam raspberry dan stroberi membantu melindungi bibir untuk membuatnya merah muda lagi.
Advertisement
Simak Video Berikut
#Elevate Women