Fimela.com, Jakarta Selain jerawat, bintik hitam atau dark spot pada wajah tentu sangat menjengkelkan. Paparan sinar matahari, bekas jerawat, tanda penuaan, hingga kehamilan menjadi beberapa faktor terjadinya bintik hitam pada wajah.
BACA JUGA
Advertisement
Melansir purefiji.com, bintik-bintik hitam terjadi ketika kulit menghasilkan lebih banyak melanin, yang memberi warna pada kulit. Untuk mengatasi permasalahan wajah tersebut, sahabat Fimela dapat menggunakan sunscreen, obat topikal seperti Retin-A, exfoliation, menggunakan laser, serta asam glikolat.
Namun ada juga pilihan perawatan alami dari bahan rumahan. Bahan alami apa saja? Mari kita intip.
1. Aloe Vera atau gel lidah buaya
Oleskan aloe vera langsung ke bintik hitam, diamkan selama 30 menit. Lakukan pagi dan sore. Setelah itu, bilas dengan air hangat dan akhiri dengan serum dan pelembap. Lakukan secara rutin untuk hasil maksimal.
2. Buttermilk
Oleskan buttermilk pada flek hitam dan biarkan selama 15-20 menit. Bilas dengan air hangat dan akhiri dengan serum dan pelembap. Jika memiliki kulit berminyak atau berjerawat, tambahkan sedikit jus lemon atau jeruk nipis. Bilas dengan air hangat dan akhiri dengan serum dan pelembap.
Advertisement
3. Lemon
Potong lemon dan oleskan dengan lembut di area bintik hitam selama 10 menit, pagi dan sore. Jika memiliki kulit sensitif, campurkan 1 sendok makan jus lemon dan 1 sendok makan air atau air mawar dalam mangkuk. Celupkan kapas dan oleskan ke kulit. Bilas dengan air hangat dan akhiri dengan serum dan pelembap favorit. Kalian akan melihat perbedaanya selama dua bulan.
4. Pepaya
Kupas dan buang biji pepaya. Selanjutnya, gunakan blender hingga membentuk pasta pepaya. Kemudian oleskan pada wajah dan leher selama 20-30 menit di pagi hari dan sebelum tidur. Bilas dengan air hangat dan akhiri dengan serum dan pelembap favorit.
5. Peterseli
Campurkan 1 cangkir peterseli cincang, 1/2 sendok teh soda kue, dan 1 sendok makan yogurt dalam mangkuk. Campur dengan baik. Oleskan masker ke wajah, leher dan dada selama 15 menit lalu bilas. Bilas dengan air hangat dan akhiri dengan serum dan pelembap. Ulangi dua kali seminggu.
6. Kunyit
Campurkan 2 sendok makan air beras, 2 sendok makan tepung, dan 1 sendok kunyit bubuk dalam mangkuk. Campur dengan baik, oleskan pada bintik hitam, dan biarkan selama 20 menit. Bilas dengan air hangat dan akhiri dengan serum dan pelembap favorit.
Perlu diingat, tidak semua perawatan wajah cocok dengan jenis kulitmu. Oleh karenya, terlebih dahulu oleskan sedikit perawatan alami tersebut dan biarkan sebentar. Jika tidak ada gatal atau iritasi, barulah gunakan dalam jumlah yang banyak.
Jika merasakan ketidaknyamanan, perih, atau sensasi terbakar, segera bilas campuran dengan air hangat. Saat menggunakan pengobatan alami ini, batasi paparan sinar matahari.
#changemaker