Sukses

Beauty

5 Bahan Skincare yang Tidak Boleh Digunakan Kulit Sensitif

Fimela.com, Jakarta Kulit sensitif merupakan kondisi disaat kulit iritasi dan terlalu kering. Kulit sensitif bisa disebabkan karena alergi debu, polusi udara hingga alergi terhadap bahan kimia, yang digunakan untuk membuat produk skincare.

Orang yang memiliki kulit sensitif, cenderung lebih mudah untuk berjerawat, pori-pori besar, kulit mudah kemerahan, beruntusan dan muncul banyak komedo di wajah.

Jika salah menggunakan produk skincare, bisa membuat kulit yang sensitif semakin parah. Berikut beberapa bahan skincare yang tidak boleh digunakan kulit sensitif, agar kulit tidak jadi iritasi, dilansir dari Dream.co.id:

Parfum

Bahan skincare yang tidak boleh digunakan kulit sensitif yang pertama yaitu parfum. Bahan skincare yang menggunakan wangi-wangian, bisa membuat kulit menjadi iritasi, kemerahan dan memicu munculnya beruntusan.

Selain itu, kandungan parfum yang terdapat di dalam skincare, bisa membuat kulit menjadi gatal-gatal, peradangan pada kulit dan mengganggu sistem pernapasan. Untuk pemilik kulit sensitif, carilah produk yang tidak memiliki kandungan parfum, agar aman digunakan untuk kulit.

Alkohol

Alkohol merupakan salah satu bahan skincare yang harus dihindari untuk kulit sensitif. Karena kandungan alkohol ini bisa membuat kulit menjadi kering, iritasi, kasar dan mengelupas jika digunakan pada kulit sensitif.

Menggunakan skincare yang mengandung alkohol dalam jangka panjang, bisa merusak lapisan dermal pada kulit. Lapisan dermal merupakan lapisan kulit paling luar, yang bisa melindungi kulit wajah agar tidak terpapar sinar matahari secara langsung, membuat kulit lebih lembab dan melindungi kulit dari bakteri.

Untuk mengetahui produk skincare mengandung alkohol atau tidak, kamu bisa menggunakan produk tersebut sedikit saja di kulit. Jika kulitmu terasa perih, berarti skincare tersebut memiliki kandungan alkohol.

Paraben

Paraben merupakan sebuah bahan pengawet, yang biasanya digunakan di dalam produk skincare, kosmetik, deodoran, sabun, tabir surya dan produk kecantikan lainnya.

 

Pada dasarnya produk yang mengandung paraben sangat tidak boleh untuk digunakan. Karena bisa memicu timbulnya alergi di kulit, hingga menyebabkan kanker kulit. Sehingga buat pemilik kulit yang sensitif, usahakan untuk menghindari produk yang mengandung paraben.

Minyak Esensial

Pada dasarnya produk yang memiliki kandungan minyak esensial, sangat bagus digunakan untuk membantu mengatasi masalah kulit. Namun bagi pemilik kulit yang sensitif, usahakan jangan terlalu sering menggunakan produk minyak esensial.

Pasalnya produk yang memiliki kandungan minyak esensial, bisa menyebabkan kulit menjadi terlalu berminyak, ruam, bruntusan, pori-pori tersumbat hingga jerawat batu.

Scrub

Bahan skincare terakhir yang tidak boleh digunakan kulit sensitif, yaitu skincare yang memiliki kandungan scrub. Kandungan scrub bisa merusak tekstur kulit, apalagi jika memiliki kulit sensitif yang cenderung kering.

Scrub merupakan bahan skincare yang bersifat sebagai eksfoliator. Eksfoliator berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati. Karena teksturnya kasar, sehingga bisa membuat kulit ruam dan kemerahan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading