Fimela.com, Jakarta New normal memang memberikan banyak perubahan dalam kehidupan sehari-hari. Nggak terkecuali dalam dunia makeup. Bukan hanya tren penggunaan makeup new normal yang berubah, tapi adaptasi kebiasaan baru juga mempengaruhi profesi para makeup artist di masa pandemi seperti ini.
Hal ini juga yang dirasakan oleh Hepi David, salah satu makeup artist ternama yang merasakan banyak perubahan di masa new normal. Dalam sesi Fashion Talks di event Nusantara Fashion Festival (NUFF) 2020 yang dipandu oleh Munira Agile, Hepi membagikan ceritanya termasuk tips makeup new normal.
Advertisement
Makeup New Normal: Mata adalah Kunci
Dalam sesi tersebut, Hepi mempraktikkan tutorial makeup new normal yang semuanya lebih fokus di area mata. Menurutnya, menggunakan makeup cantik di masa seperti ini jadi hal yang penting untuk mendukung aktivitas para perempuan.
“Penting banget ya hari gini. Yang penting matanya on,” jelasnya dalam sesi talkshow tersebut.
Untuk teknik merias wajah sendiri, Hepi lebih suka mengawalinya dengan merias mata terlebih dahulu, setelah itu baru complexion. Teknik ini dirasa pas banget karena di masa new normal, fokusnya adalah di area mata.
Saat merias alis, Hepi memberikan sedikit tips memilih warna pensil alis yang tepat. Hal yang paling utama memang menyesuaikan warna kulit.
“Pertama bisa karena warna kulit. Kalau terang bisa pakai brown, kalau gelap pakai yang grey. Tapi kadang ada yang kulitnya putih tapi alisnya tebal jadi kalau pakai brown nggak keliatan, jadi bisa pakai yang grey,” lanjutnya.
Kebiasaan Saat Bekerja Berubah Total
Profesinya sebagai seorang makeup artist memang jadi tantangan sendiri saat menghadapi situasi pandemi seperti sekarang. Yang namanya kontak fisik pasti terjadi saat merias, jadi ia pun menerapkan kebiasaan baru sebelum dan sesudah merias kliennya.
“Ketemu klien semprot (disinfektan, red) diri kita dan klien dulu sebelum mulai. Saat masuk ruangan, meja aku semprot juga. Yang penting steril dulu. Ini aku pakai kacamata, kalau nggak aku pakai face shield. Terus aku punya tas steriziler. Setiap selesai sebelum dan sesudah kita masukkan ke sterilizer. Yang penting juga aku ke mana-mana bawa sabun dan obat kumur,” terangnya.
NUFF 2020 sendiri merupakan fashion event virtual terbesar pertama di Indonesia yang merupakan inisiasi dari Kementerian BUMN melalui Bank BRI untuk mendukung Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia. Berlangsung sejak 1 Agustus 2020 lalu, event ini akan digelar hingga 31 Agustus 2020. Selain menghadirkan panggung Virtual Fashion Show dan Special Gala Show pada 16-17 Agustus 2020 lalu, ada juga sesi Fashion Talks bersama lebih dari 50 speakers inspiratif. Cek jadwal updatenya dengan mengunjungi Instagram @nuff.id, tonton live streamingnya di www.nusantarafashionfestival.com atau Vidio.
Selama gelaran ini berlangsung, kamu juga bisa menikmati berbagai promo menarik dari Bank BRI, lho. Cek dulu daftar selengkapnya berikut ini:
Promo Indonesia Mall
- Diskon 20% untuk transaksi di Indonesia Mall - Tokopedia dengan menggunakan Kartu Kredit BRI Mastercard dan BRI Debit Online.
- Minimal transaksi Rp200 ribu
- Gunakan kode voucher BRIMAL1: Kartu Kredit BRI Mastercard
- Gunakan kode voucher BRIMAL2: BRI Debit Online
Promo Nusantara Fashion Festival
- Diskon 10% di Tokopedia dengan menggunakan Kartu Kredit BRI Mastercard dan BRI Debit Online.
- Minimal transaksi Rp500 ribu
- Gunakan kode voucher BRINUF11: Kartu Kredit BRI Mastercard
- Gunakan kode voucher BRINUF2: BRI Debit Online
Merchant-Merchant dari Bank BRI
- Dapatkan diskon 10%, maksimal diskon Rp50.000,-
- Minimal transaksi Rp500.000,-
- Kuota promo selama periode program 100: Debit Card, 100: Credit Card
- Periode program: 15 Juli - 31 Agustus 2020.
- Berlaku untuk Kartu Kredit BRI dan Debit BRI.
Mau tahu lebih banyak tentang update promo lainnya dari Bank BRI? Jangan lupa ikuti Instagram @bankbri_id ya!