Sukses

Beauty

Mengintip Cara Perempuan Mesir Kuno Merawat Rambut

Fimela.com, Jakarta Di masa modern ini, kebanyakan perempuan mencuci rambut secara teratur menggunakan beragam pembersih dan produk perawatan rambut. Semakin canggihnya teknologi, produk pembersih dan perawatan rambut pun dibuat berdasarkan penelitian dan metode mutakhir. 

Namun, pernahkah kamu membayangkan bagaimana perempuan di zaman kuno membersihkan dan merawat rambutnya? Dilansir dari My Hairdresser, perempuan di era Mesir Kuno mkemiliki caranya sendiri untuk merawat dan membersihkan rambutnya. 

 

Dengan iklim panas dan kering, rambut perempuan Mesir Kuno mudah sekali kering. Karena itu, mereka menutrisinya dengan berbagai minyak alami sekaligus untuk melembapkan. Minyak apa saja yang dibutuhkan? 

Resep Perawatan Rambut Perempuan Mesir Kuno

Perempuan Mesir Kuno menggunakan beragam minyak alami. Seperti minyak kastor dan almond. Minyak tersebut mereka usapkan secara menyeluruh mulai dari kulit kepala dan akar rambut hingga batang dan ujung rambut. 

Bukan hanya sekadar mengaplikasikan minyak alami tersebut, mereka juga memijat kulit kepala mereka. Hal ini mereka lakukan agar nutrisi pada minyak tersebut terserap dengan baik ke kulit kepala. 

Mereka percaya, kulit kepala yang sehat akan mendorong pertumbuhan rambut yang lebih cepat. Sehingga, rambut akan tampak hitam, sehat, dan bercahaya. 

#ChangeMaker

Simak Video Berikut

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading