Fimela.com, Jakarta Bagi kamu yang berusia 30-an biasanya akan mengalami tanda-tanda penuaan dini. Penuaan dini ditandai dengan munculnya noda hitam dan munculnya garis halus di wajah. Perempuan yang memiliki kulit kering, lebih sering mengalami tanda-tanda penuaan dini, daripada perempuan yang memiliki kulit normal atau berminyak.
Selain karena faktor usia, penuaan dini bisa muncul karena kulit sering terpapar sinar matahari. Gaya hidup kurang sehat dan genetika juga berpengaruh terhadap kesehatan kulit. Hal ini akan membuat seseorang menjadi kurang percaya diri.
Sahabat Fimela bisa menjaga dan merawat wajah dengan konsisten. Sehingga hasilnya akan lebih optimal dan terhindar dari tanda-tanda penuaan dini. Tak perlu khawatir, berikut tips perawatan wajah untuk usia 30-an secara alami:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Tips Perawatan Wajah
1. Rajin Eksfoliasi
Lakukan eksfoliasi secara rutin untuk membantu mencegah penunaan dini. Penuaan dini disebabkan juga karena adanya penumpukan sel kulit mati. Adanya penumpukan sel kulit mati bisa membuat wajah menjadi kusam, sehingga harus melakukan eksfoliasi. Kamu harus melakukan eksfoliasi setiap seminggu 2 kali, untuk menghindari kerutan di wajah dan mengurangi kulit kusam. Jangan lupa gunakan scrub atau masker yang terbuat dari bahan alami.
2. Mengonsumsi Makanan Sehat
Mengonsumsi makanan sehat yang mengandung antioksidan, untuk mencegah tanda-tanda penuaan dini. Makanan yang memiliki kandungan antioksidan, bisa membantu mencegah adanya radikal bebar, yang bisa merusak kulit dan menimbulkan penuaan dini. Radikal bebas juga bisa menyebabkan kanker kulit. Kamu bisa mengonsumsi makanan dengan kandungan antioksidan seperti buah beri, anggur dan kacang-kacangan.
3. Menggunakan Tabir Surya
Untuk mencegah tanda-tanda penuaan dini, kamu bisa menggunakan tabir surya, dengan minimal SPF30 pada pagi dan siang hari. Tabir surya bisa melindung kulit dari paparan sinar matahari, yang bisa merusak kulit, menimbulkan noda hitam dan membuat kulit kusam. Penggunaan tabir surya harus diulang setiap 3 hingga 4 jam sekali. Walaupun hanya di rumah saja, tetapi tabir surya juga harus tetap digunakan.
Tips Perawatan Wajah
4. Menggunakan Pelembap
Tips perawatan wajah usia 30an yang selanjutnya, yaitu menggunakan pelembap yang memiliki kandungan vitamin A atau C, untuk membantu menghilangkan proses penuaan dini. Pelembap yang memiliki kandungan vitamin A atau C, bisa membantu mencerahkan wajah, menyamarkan kerutan dan menambah kolagen pada kulit. Gunakan pelembap yang dikhususkan untuk usia 30-an, atau yang memiliki klaim untuk membantu mencegah proses penuaan dini, dan gunakan tabir surya setelah pelembap.
5. Mengonsumsi Air Putih
Rajinlah mengonsumsi air putih, untuk mencegah proses penuaan dini. Air putih dipercaya bisa membantu menghidrasi kulit, membantu meningkatkan produksi kolagen, dan membantu mencerahkan kulit. Untuk itu, konsumsilah air putih kurang lebih 8 gelas secara, agar kulit terlihat lebih sehat. Hindari minum minuman yang mengandung gula tambahan, minuman berkafein, atau minuman yang mengandung alkohol.