Fimela.com, Jakarta Skincare addict pasti mengenal betul tentang 10 tahap perawatan kulit menggunakan Korean Skin Care. Tapi, Karen Lucille Hale atau lebih dikenal dengan Lucy Kate Hale, bintang Pretty Little Liars baru saja membocorkan rahasianya kepada Vogue mengenai skincare routine-nya yang cukup panjang.
Tidak tanggung-tanggung, aktris yang juga berperan dalam The CW series Katy Keene ini mengaku memiliki 25 tahap perawatan kulit wajah yang dia lakukan setiap pagi! Kalau dipikir-pikir, tidak heran jika kulit Hale selalu tampak glowing dan flawless, meski saat tidak mengenakan riasan.
Advertisement
BACA JUGA
Terus, produk skincare apa saja yang dia pakai setiap pagi? Dua puluh lima tahap skincare tentu saja akan melibatkan begitu banyak skincare product yang menjadi rahasia keindahan kulitnya ini.
Hello Giggles menulis, Lucy Hale ternyata memulai rutinitas perawatan kulitnya dengan menggunakan makeup wipes seharga $6 dan mengakhirinya dengan LED face light seharga $435!
Advertisement
Serum Anti Aging
Namun, di antara makeup wipe dan masker LED ini, Hale juga menggunakan serangkaian serum anti penuaan dini yang juga menghidrasi kulit wajahnya dengan baik. Salah satunya, Kate Somerville Dermal Quench Liquid Lift Anti-Wrinkle Treatment, yang menjaga kulitnya agar tidak menunjukkan tanda-tanda penuaan.
Serum ini, tulis Hello Giggles, juga memberikan hidrasi yang baik untuk kulit wajah. Hale mengatakan, kulitnya justru jauh lebih terhidrasi dari biasanya.
"Kulitku pastinya jauh lebih terhidrasi dari biasanya di musim panas dan (serum) ini yang paling aku suka. Rasanya sangat dingin dan kamu tinggal usapkan (pada kulitmu)," jelas Hale.
Serum ini juga mengandung hyaluronic acid dan oksigen yang membantu mengencangkan kulit yang kendur, sekaligus melawan pembentukan kerutan dan garis-garis halus pada kulit wajah.
Vitamin C
Selain serum tersebut, Hale juga menggunakan sabun cuci muka yang mengandung vitamin C, Joanna Vargas Vitamin C Wash. Menurutnya, sabun ini sangat baik karena tidak akan mengikis minyak alami yang dibutuhkan kulit.
Setelah mencuci wajah, Hale melakukan eksfoliasi untuk mengangkat sel-sel kulit mati menggunakan Lancer Polish Exfoliator selama 1-2 menit. Inilah yang menjadi rahasia Hale dapat memiliki kulit yang super halus seperti kulit bayi.
Tidak berhenti di situ, Hello Giggles menulis, Hale melanjutkan rutinitas perawatan kulitnya dengan membersihkan kembali wajah menggunakan Almay’s Clear Complexion Makeup Wipes, untuk mengangkat sisa-sisa kotoran yang belum terangkat oleh sabun pembersih wajah tadi.
Terakhir, Hale mengenakan Dr. Dennis Gross SpectraLite Faceware Pro selama 5 menit setiap hari untuk mendapatkan kulitnya yang terhidrasi dengan baik, terutama di musim panas yang kadang membuat kulit menjadi lebih kering.
Bagaimana menurutmu? Apakah kamu akan mengikuti 25 tahap perawatan wajah ala Lucy Hale?
#ChangeMaker