Fimela.com, Jakarta Pada saat membeli produk kecantikan, harus diperhatikan simbol yang tertera pada kemasan. Biasanya tiap produk kecantikan memiliki simbol khusus, untuk menjelaskan kriteria dan informasi produk tersebut.
Simbol-simbol tersebut tertera dibawah kemasan produk. Namun, tidak semua orang memahami simbol yang terdapat pada kemasan produk kecantikan.
Agar tidak salah mengartikan simbol tersebut, simak arti simbol yang terdapat pada kemasan produk kecantikan menurut Fimela:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Mobius
Logo mobius adalah logo anak panah yang berbentuk segitiga. Logo ini memberikan arti daur ulang. Kemasan yang memiliki simbol ini bisa didaur ulang kembali. Biasanya perusahaan yang memproduksi produk tersebut akan memberikan biaya untuk mendaur ulang.
Misalnya perusahaan akan memberikan poin atau diskon, untuk pelanggan yang mengembalikan kemasan kosong ke perusahaan tersebut. Maksud dari sistem daur ulang ini, bukan berarti didaur ulang sendiri. Kemasan produk harus dikembalikan ke toko atau perusahaan tersebut, agar kemasannya di daur ulang. Sistem daur ulang ini berfungsi untuk meminimalkan penumpukan sampah.
Kelinci Lompat
Simbol berbentuk kelinci lompat ini sangatlah unik. Namun simbol ini memiliki arti penting, kalau produk tersebut bersifat cruelty free dan no animal testing. Produk yang memiliki simbol tersebut, berarti tidak membahayakan atau membunuh hewan. Bahan dan produksi dari produk tersebut aman, dan tidak mengandung bahan yang hewani.
Selain itu, produk yang berlabel no animal testing, pengujian terhadap produk tersebut tidak dilakukan pada hewan. Kalau Sahabat Fimela ingin membeli produk kecantikan, jangan lupa ya untuk perhatikan produk kelinci lompat ini.
Advertisement
Jam Pasir
Seperti yang kita tau, jam pasir adalah penanda waktu. Produk kecantikan yang berasal dari Eropa, biasanya mencantumkan logo jam pasir di produknya.
Walaupun dalam kemasan produk sudah tertulis tanggal kedaluarsa selama 2 hingga 3 tahun, namun simbol ini tetap ada dan menunjukan kalau produk tersebut bertahan selama 30 bulan.
Jam pasir ini sama artinya dengan tanggal yang tertera. Jam pasir yang terdapat pada kemasan hanya sebagai simbolis penanda waktu saja.
PAO (Periode After Opening)
Periode After Opening yang disingkat dengan PAO, memiliki simbol seperti jar kecil dan ada tulisan angka. Simbol ini menunjukan waktu kedaluarsa sebuah produk, hampir sama dengan simbol jam pasir. Biasanya simbol ini menuliskan angka seperti 3M, 6M, 12 M dan angka lainnya
Misalnya sebuah produk terdapat angka 3M, artinya produk itu hanya bisa bertahan selama 3 bulan, setelah penutup produk terbuka. M adalah month atau bulan. Walaupun ada tulisan tanggal kadaluarsa, namun simbol PAO ini harus lebih diperhatikan, karena tanggal kadaluarsa hanya menunjukkan kadaluarsanya suatu produk sebelum dibuka.
Advertisement
Flame
Simbol flame ini merupakan simbol api. Simbol ini mengartikan kalau produk ini mudah terbakar. Ada beberapa produk kecantikan yang mudah terbakar. Produk-produk kecantikan yang memiliki kandungan alkohol, akan sangat mudah terbakar. Contohnya seperti hairspray, pembersit cat kuku, bahkan beberapa toner juga mengandung alkohol.
Leaflet
Simbol leaflet ini berbentuk buku dengan tangan di tengah. Biasanya produk yang terdapat simbol ini, menandakan kalau informasi produk kurang lengkap di kemasan. Sehingga dalam produk tersebut terdapat sebuah selebaran, yang berisikan tentang informasi lengkap produk tersebut.
Kamu hanya perlu membaca informasi tentang produk pada selebaran. Pada selebaran tertulis lengkap tentang kandungan produk, cara penggunaan produk dan manfaat-manfaat produk.
Advertisement
Simbol E
Produk yang terdapat simbol E pada kemasannya, artinya produk ini diproduksi di negara Eropa. Simbol E ini menunjukan volume dan isi bersih sebuah produk. Kalau pada kemasan produk kecantikan tertulis 50ml diikuti simbol E, artinya berat bersih produk tersebut 50ml, tidak termasuk berat kemasan luar.
Simbol UVA
Pada beberapa produk kecantikan juga terdapat simbol UVA. Simbol ini adalah produk yang memiliki perlindungan dari UVA. UVA adalah sinar ultraviolet A yang bisa membuat kulit menjadi terbakar. Walaupun produk kecantikanmu memiliki simbol UVA, tetap harus gunakan tabir surya untuk melindungi kulit.
Advertisement
Ecocert
Produk yang memiliki simbol ini merupakan produk organik. Bahan dan kandungan yang terdapat dalam produk, terbuat dari bahan-bahan natural. Biasanya produk ini dibuat dari 95% tanaman organik. Simbol ini hampir sama dengan produk vegan, atau produk cruelty free.
Well, semoga informasi ini bermanfaat ya.