Fimela.com, Jakarta Bagi kamu yang kerap memiliki masalah pada kulit tubuh seperti eksim, beruntusan, gatal, kering, memerah hingga beberapa masalah lainnya, pasti akan merasa sangat terganggu. Mungkin kamu dapat mencoba meredakan masalah-masalah ini dengan menggunakan khasiat madu.
Madu manuka mengandung sifat penyembuhan potensial karena dibuat oleh lebah yang memakan semak manuka di Selandia Baru. Beberapa perusahaan produk kecantikan menjual produk yang mengandung madu manuka sebagai bahan utama untuk merawat kesehatan kulit.
Advertisement
BACA JUGA
Selain itu, madu manuka dapat dicampur dengan beberapa bahan lain untuk membuat masker. Produk ini dimaksudkan untuk meningkatkan kualitas kulit secara keseluruhan, bukan hanya untuk menyembuhkan permasalahan kulit tertentu.
Melansir dari thelist.com, banyak manfaat dari madu manuka, salah satunya kandungan bakteri sehat yang dapat membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh dan juga membantu mengatasi peradangan dan kemerahan. Ini juga berfungsi untuk menyeimbangkan bakteri di kulit secara keseluruhan.
Advertisement
Madu Manuka
Sifat antibakteri dan anti-inflamasi terkandung dalam madu manuka. Madu dapat membantu memperbaiki luka, yang berpotensi membantu, serta memberikan kelembapan untuk melindungi dari bakteri dan iritasi.
Secara ilmiah, tidak ada bukti nyata yang mendukung madu manuka sebagai pengobatan untuk masalah kulit. Sebuah studi 2019 meneliti berbagai perawatan alternatif untuk eksim dan menyimpulkan madu manuka memang memiliki efek positif. Namun, kamu dapat mencobanya dan jangan lupa untuk tetap konsultasikan kepada dokter.
Penulis: Dina
#changemaker