Sukses

Beauty

5 Produk Anti Jerawat yang Wajib Dibawa Saat Berlibur

Fimela.com, Jakarta Desember identik dengan musim liburan. Apapun destinasi kamu, jerawat selalu saja muncul dan sulit untuk dihindari. Saat liburan, rutinitas harian dan gaya hidup juga berubah. Tidur larut malam, lelah, udara, serta makanan yang dikonsumsi, menjadi pemicu timbulnya jerawat saat liburan. Tapi, apakah ada cara untuk menghindari atau mengatasi jerawat saat berlibur?

Jawabannya, tentu ada dan bisa! Selain harus menjaga kebersihan kulit, sahabat fimela sebaiknya tidak terlalu banyak menggunakan makeup. Selain itu, jangan lupa juga untuk menjaga kondisi kulit dengan sejumlah produk yang mampu mengatasi jerawat selama kamu berlibur. Penasaran ada apa saja? Simak rekomendasinya berikut ini. 

Facial wash

Munculnya jerawat indentik dengam faktor kebersihan. Kali ini, kamu bisa mengandalkan kondisi kulit dengan sabun pembersih wajah dengan formula yang berkhasiat untuk mengatasi jerawat. Seperti yang dihadirkan oleh Aplha-H. Melalui Clear Skin Daily Face & Body Wash, sabun ini sangatlah efektif dan ekonomis. Formulanya dirancang khusus dengan kandungan glycolic acid, tanpa kandungan detergent, sulfat, artificial fragrance, dan juga paraben, sehingga sangat baik untuk merawat kulit berjerawat dan sensitif. Diperkaya dengan salicylic acid, niacinamide, eucalyptus, dan juga melacula alternifolia leaf oil, kandungannya sangat baik digunakan untuk membasmi bakteri pada tubuh dan wajah.

Toner

Untuk toner, usahakanlah menggunakan formula lembut sehingga tidak bersifat abrasif dan juga mampu menenangkan kulit. Salah satu toner favorit yang mampu menenangkan kulit sekaligus menghidrasinya adalah Mamonde Rose Water Toner dengan kandungan bebas alkohol dan tanpa pewangi sintetis. Sehingga benar-benar lembut dan baik untuk mengembalikan keseimbangan kulit.

Serum

Penggunaan serum juga sangat penting agar kulit semakin optimal. elsheSkin menghadirkan formula khusus yang mempu mengontrol kadar minyak pada wajah sekaligus mencerahkan kulit. ElsheSkin Sebum Reducer Serum juga memiliki tekstur yang sangat nyaman digunakan, sehingga akan menjadikan kulit lebih sehat dan bebas jerawat.

Moisturizer

Untuk pelembap, kamu bisa memilih moisturizer dengan tektur ringan namun dapat memberikan hidrasi optimal pada kulit. Sulwhasoo Hydro-Aid Moisturizing Soothing Cream diperkaya dengan kandungan ekstrak birch sap yang mampu mengurangi stres pada kulit. Selain itu, teksturnya yang kaya juga sangat baik untuk merejuvenasi kulit dan menghidrasinya secara mendalam. Teksturnya yang mudah menyerap juga akan memberikan sensasi ekstra nyaman saat digunakan.

Acne Patch

Sedangkan untuk mengatasi jerawat yang tiba-tiba pop-up, maka acne cover sangatlah penting. Acne cover mampu mempercepat penyembuhan jerawat sekaligus melindunginya agar tak semakin meradang. Kini acne cover yang hadir juga semakin banyak, dan tentunya tak boleh terlewatkan untuk kamu bawa selama perjalanan traveling.

 

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading