Sukses

Beauty

Mengetahui Manfaat dari Vitamin E untuk Kulit Wajah

Fimela.com, Jakarta Sama halnya seperti fungsi vitamin C, vitamin E ternyata juga memiliki peranan penting dan positif untuk kulit wajah. Vitamin E adalah antioksidan yang kuat untuk membersihkan radikal bebas, yang disebabkan oleh polusi dan paparan sinar matahari.

Vitamin E biasanya paling banyak ditemukan dalam bentuk minyak dan paling baik digunakan dalam serum atau emulsi di siang hari, mengapa? Karena vitamin E terlalu oklusif untuk digunakan sebagai minyak di malam hari.

Ada sekitar delapan jenis vitamin E dan yang paling sering digunakan untuk perawatan kulit wajah adalah tokoferol, seperti dilansir dari newbeauty.com, Rabu (27/11/2019). Ketika diaplikasikan secara topikal, vitamin E dapat melembapkan dan telah terbukti dapat memperkuat penghalang kulit wajah.

 

Berbagai manfaat dari vitamin E untuk kulit wajah

Jika digunakan sendiri, tokoferol biasanya mudah teroksidasi, sehingga vitamin E jenis ini sering diformulasikan bersama dengan antioksidan lainnya, seperti vitamin C yang dapat membantu menstabilkannya. Kombinasi ini sangat bagus untuk penyembuhan luka paska laser.

Sayangnya, para ahli sepakat bahwa vitamin E tidak boleh digunakan oleh sembarang orang, karena dapat meningkatkan risiko pendarahan. Selain itu, vitamin E juga cenderung membuat kulit berjerawat lebih rentan terhadap jerawat.

Kombinasi antara vitamin C, vitamin E, dan asam ferulic sangat baik untuk kamu yang memiliki kulit kering, namun tidak rentan terhadap jerawat. Sudah pernah mencoba menggunakan vitamin E?

Saksikan video menarik setelah ini

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading