Fimela.com, Jakarta Banyak orang kerap keliru dan menyamakannya dengan Honey Skin, Glass Skin merupakan sebuah tren kecantikan dari Negeri Ginseng. Glass Skin merupakan sebuah istilah untuk menggambarkan tampilan kulit yang halus, sehat, dan bercahaya seperti kaca. Namun, meskipun mementingkan kehalusan wajah hingga pori-pori hampir tak terlihat, Sahabat Fimela juga tetap membutuhkan kelembapan yang pas untuk mendapatkan Glass Skin.
Biasanya, untuk mendapatkan Glass Skin kamu memerlukan serangkaian perawatan kulit wajah yang tidak murah. Untungnya, masalah ini teratasi dengan kehadiran JNN-II, brand produk kecantikan asal Korea Selatan yang baru saja menghadirkan Urban Daily Routine.
Advertisement
BACA JUGA
Produk ini merupakan sheet mask dengan kandungan yang setara dengan sebotol krim bernutrisi untuk kulit, namun dikemas dalam bentuk sheet mask. Menurut Karmila, wakil dari JNN-II, menjelaskan mengenai kekayaan kandungan yang terdapat di dalam satu pack sheet mask ini.
"Urban Daily Routine bukan hanya sekadar sheet mask, tetapi juga nutrisi untuk kulit yang setara dengan 1 jar krim, dikemas dalam bentuk masker. Satu sheet mask mengandung 20 ml liquid yang kaya akan manfaat untuk kulit," jelasnya di acara JNN-II Launches "A Bottleful of Nutrients Packed in a Sheet, Rabu (25/9), di kawasan Jakarta Selatan.
Advertisement
4 Varian Urban Daily Routine
Menurut Karmila, tidak banyak produk masker wajah yang kaya akan nutrisi. Sheet mask dari JNN-II ini pun terbuat dari cellulos fiber yang membuat masker ini aman untuk semua jenis kulit, termasuk yang super sensitif. Selain itu, bahan ini juga membuat nutrisi yang terkandunga dalam liquid tersebut dapat meresep ke dalam kulit dengan lebih cepat.
Hanya butuh beberapa hari, Sahabat Fimela dapat memiliki Glass Skin seperti para bintang K-Pop di Negeri Ginseng. Urban Daily Routine ini memiliki 4 varian dengan manfaatnya masing-masing.
- Urban Daily Routine Propolis, yang cocok untuk kulit kering dan kasar akibat stres. Masker ini mengandung Triple Royal Honey dengan 3 nutrisi dari madu (propolis, madu manuka, dan royal jelly). Dalam waktu 10 menit, kulitmu akan terasa lebih segar dan lembap dengan kandungan asam amino dan berbagai vitamin di dalamnya.
- Urban Daily Routine Cooling, diperuntukkan bagi kulit sensitif dan mudah memerah. Memiliki efek mendinginkan, masker yang satu ini dapat menurunkan suhu kulit, sekaligus melembapkan dan menenangkan.
- Urban Daily Routine Aqua Masque merupakan masker krim permium yang akan memberikan banyak kelembapan pada kulit keringmu dalam waktu yang cukup singkat. Ada 7 macam kombinasi herbal yang berbeda yang membantu penyerapan nutrisi ke dalam kulit dalam waktu singkat.
- Urban Daily Routine Vita Bright Clinic sangat cocok untuk kulit kusam tak bercahaya. Varian terakhir ini mengandung vita emulsifying krim yang sangat lembut. Selain itu, juga ada Tocopheryl yang dapat mencerahkan kulitmu.
Kehadiran JNN-II di Indonesia untuk saat ini hanya bisa didapatkan lewat toko online, Blibli.com. Dengan ada jaminan produk asli, kamu bisa mencoba masker baru ini dengan potongan harga sebesar 15% untuk 10 sheet mask. Promo ini berlaku hingga 13 Oktober 2019.
Simak Video Berikut Ini
#Growfearless with FIMELA