Fimela.com, Jakarta Tahukah kamu bahwa tepung beras juga memiliki manfaat baik bagi kulit? Tepung beras adalah bahan alami yang memiliki sifat antioksidan untuk memerangi kerusakan akibat radikal bebas, meningkatkan hidrasi, dan membuat kulit lembut, serta awet muda.
Selain itu, tepung beras juga mengandung asam ferulic dengan afinitas tinggi untuk melindungi kulit dari bahaya paparan sinar matahari. Namun, tidak hanya memiliki kemampuan untuk melindungi, tepung beras juga dapat menyehatkan kulit.
Advertisement
BACA JUGA
Dilansir dari boldsky.com, Rabu (18/9/2019), berikut ini adalah beberapa cara memanfaatkan tepung beras untuk perawatan kulit. Sudah pernah coba sebelumnya?
1. Untuk mengatasi masalah jerawat
Taruh 1 sendok makan tepung beras di dalam sebuah mangkuk, campurkan 1 sendok makan gel lidah buaya, dan 1 sendok teh madu hingga menjadi pasta. Aplikasikan pada kulit wajah, diamkan selama 20 menit, kemudian bilas bersih.
Advertisement
2. Untuk eksfoliasi
Taruh 1 sendok makan tepung beras di dalam sebuah mangkuk, tambahkan sedikit soda kue, dan 1 sendok teh madu, campurkan hingga menjadi pasta. Aplikasikan dengan cara memijat kulit wajah selama 2 sampai 3 menit, baru bilas bersih, dan keringkan.
3. Untuk mengatasi masalah kantung mata
Taruh 1 sendok makan tepung beras di dalam sebuah mangkuk, campurkan 1 sendok makan buah pisang yang telah dihancurkan, dan setengah sendok teh minyak jarak hingga menjadi pasta. Aplikasikan campuran ini di area bawah mata, diamkan selama 30 menit, baru bilas bersih.
Saksikan video menarik setelah ini
#GrowFearless with FIMELA