Sukses

Beauty

5 Cara Ciptakan Tampilan Foundation Layaknya Second Skin

Fimela.com, Jakarta Kehadiran foundation menjadi salah satu upaya untuk menjadikan kompleksi kulit tampak lebih sempurna. Sebagai dasar makeup, foundation memegang peranan yang sangat penting. Penggunaan foundation dapat memberikan hasil akhir yang beragam. Terlihat sheer, dewy, matte, dan lainnya tentu mampu diwujudkan dengan foundation yang tepat.

Mengikuti tren yang sedang digandrungi, hasil makeup yang terlihat flawless mampu menghadirkan kesempurnaan dan tantangan makeup tersendiri. Bukan berarti kamu tidak membutuhkan foundation saat ingin memiliki tampilan flawless, justru terdapat sebuah teknik yang harus dilakukan untuk mencapai hasil akhir riasan yang flawless dan layaknya tanpa menggunakan makeup. Seperti yng dilansir dari Vogue.com, simak tips dan triknya berikut ini.

1. Ciptakan glowing canvas

Saat mempersipkan kulit wajah sebagai kanvas, maka bersih dan lembap saja tak mampu menghadirkan kilau yang optimal. Mulailah untuk memberikan hidrasi dengan penggunaan hydrating mask diikuti pijatan ringan pada wajah. Nina Park, makeup artist andalan Gigi Hadid memiliki rahasia tersendiri. Ia selalu mulai persiapan kulit dengan penggunaan sheet mask yang sesuai dengan kondisi kulit. Rose dan aloe vera adalah dua unggulan yang jadi andalan. 

Cara jadikan foundation layaknya second skin

2. Primer

Penggunaan primer kerap menimbulkan perdebatan. Faktanya, primer sangat penting digunakan untuk mengurangi produksi minyak berlebih pada wajah, Gunakan secara tepat pada bagian wajah yang kerap menimbulkan minyak seperti area dahi, hairline, dan sisi hidung. Dengan cara ini pasti makeup akan terlihat lebih sempurna.

3. Aplikasikan mulai dari tengah ke arah luar

Hanya apikasikan foundation pada bagian tengah dan baurkan merata ke arah luar untuk hasil dengan efek natural. Langkah ini adalah kunci tampilan yang terlihat flawless. Jangan ragu untuk memperlihatkan freckles yang dimiliki. Dengan cara ini maka kamu akan mampu menghasilkan tampilan kulit yang tampak alami.

4. Ratakan dengan teknik buff

Ratakan foundation dengan cara tepuk perlahan menggunakan sponge ataupun kuas sehingga hasil akhirnya akan lebih merata dan mudah untuk membangun coverage yang sempurna.

5. Serap minyak berlebih dan set dengan bedak

Sebelum mengaplikasikan bedak, serap minyak berlebih terlebih dahulu sehingga makeup akan terlihat merata. Cara ini mampu menjadikan riasan lebih tahan lama dan juga natural.

 

 

#Growfearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading