Sukses

Beauty

Waspada, Ini Tanda Kanker Kulit yang Sering Terabaikan

Fimela.com, Jakarta Akhir-akhir ini kasus kanker kulit ramai dibicarakan. Bahkan kanker kulit juga mampu menyebabkan kematian. American Skin Cancer Society menyatakan bahwa satu dari lima orang di dunia mengalami kanker kulit. Di Amerika Serikat, kasus kanker kulit non-melanoma ditemui sebanyak 5.4 juta kasus dan berhasil diobati setiap tahunnya. Hal ini kerap terjadi akibat paparan sinar UV pada kulit.

Kanker kulit yang dialami sering menimbulkan tanda-tanda yaang terbaikan. Seperti yang dikutip dari Liputan6.com, simak tanda kanker kulit yang kerap dihiraukan.

1. Munculnya tahi lalat baru dengan ukuran lebih dari 6mm

Tahi lalat bukanlah hal yang perlu dikhawatirkn. Tapi, disaat tahi lalat tersebut muncul dengan besar, maka waspadalah! bisa jadi ini peringatan awal dari melanoma jenis kanker kulit yang serius.

Tanda kanker kulit

2. Tahi lalat baru dengan pinggiran aneh

Tahi lalat non kanker memiliki betuk yang simetris dengan permukan halus. Tapi, disaat tahi lalat memiliki bentuk aneh dengan tepian kasar, bisa jadi hal tersebut patut diwaspadai.

3. Tahi lalat baru dengan warna abnormal

Tahi lalat seharusnya memiliki warna cokelat tua atau cokelat muda. Namun, saat warna yang muncul berbeda dari biasanya seperti putih, merah atau biru, maka sudah saatnya kamu memeriksakan tahi lalat tersebut ke dokter. Bisa jadi hal tersebut menjadi pertanda dari kanker kulit.

 

 

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading