Sukses

Beauty

Benarkah Fungsi Eye Cream Bisa Digantikan dengan Moisturizer Biasa?

Fimela.com, Jakarta Penting dan tidak pentingnya eye cream dalam skincare routine masih terus diperdebatkan. Beberapa bilang perlu, lainnya bilang tidak perlu karena eye cream sama saja dengan moisturizer biasa.

Benarkah eye cream sama sama dengan moisturizer biasa?

Well, dari segi bahan baku pembuatan memang banyak kesamaan antara moisturizer biasa dengan eye cream. Namun, eye cream telah diformulasikan sedemikian rupa agar jadi super mild dan biasanya tidak mengandung bahan pemicu iritasi seperti parfum. Eye cream juga biasanya mengandung retinol lebih sedikit.

Eye cream pun biasanya diciptakan dengan bahan yang spesifik dapat mengatasi permasalahan di area mata, seperti yang umum; kafein. Dengan molekul kecilnya, penelitian telah membuktikan bahwa kafein efektif melancarkan peredaran darah hingga mata terbebas dari eye bags, dark circle, maupun pembengkakan mata. Beberapa bahkan mampu mengatasi tanda-tanda penuaan yang muncul di area mata!

Nah, hal ini akan berbeda jika kamu menggunakan moisturizer di area mata.

Bisakan Moisturizer Biasa Menggantikan Tugas Eye Cream?

"Kulit area mata adalah kulit tertipis di tubuh," ujar Debra Jaliman, dermatologis ahli di New York, dikutip dari LifeHacker. Ia menjelaskan tipisnya kulit mata kurang dari 1 mm, sementara rata-rata kita berkedip sebanyak 28.800 kali per hari. Hal tersebut bisa jadi penyebab stresnya kulit mata.

Dengan segala keistimewaannya, eye cream bisa digunakan di seluruh wajah dan takkan menimbulkan risiko pada kulit, namun juga tidak akan memberi hasil yang signifikan karena konsentrat bahan-bahan aktifnya lebih rendah daripada moisturizer biasa.

Sebaliknya, moisturizer biasa bila digunakan untuk merawat area mata tetap bisa melembapkan. Namun dengan catatan; hal tersebut akan menimbulkan masalah lain lagi yakni milia, bintil putih kecil di bawah mata. Milia sendiri hanya bisa dihilangkan dengan treatment laser di klinik kecantikan.

So, memakai eye cream untuk merawat area mata secara khusus tetap jadi opsi terbaik.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading