Fimela.com, Jakarta Mengalami berbagai macam masalah rambut memang menyebalkan, bukan hanya akan menjadi bad hair day sepanjang hari, tetapi akan berimbas juga pada penampilanmu. Apalagi ketika mengalami rambut rapuh dan rontok.
BACA JUGA
Advertisement
Rambut rontok ini bisa disebabkan oleh berbagai macam masalah, salah satunya karena rambut sudah terlalu panjang, jarang diberi vitamin dan bagian pangkal rambut sudah terasa rapuh jadi menyebabkan kerontokan.
Namun, kini kamu tidak perlu khawatir jika mengalami masalah tersebut, ternyata kurma bisa menjadi salah satu bahan utama yang bisa mengtasi rambut rontok karena sudah rapuh.
Advertisement
Membuat masker kurma
Bahan yang diperlukan:
- 5 buah kurma
- 3 sdm madu
- Air
Cara membuatnya:
1. Pisahkan 5 buah kurma dari bijinya lalu masukkan ke dalam blender.
2. Tambahkan 3 sdm madu dan air secukupnya, lalu blender hingga halus.
3. Oleskan pada bagian kulit kepala secara merata.
4. Tutup dengan hair cap dan diamkan selama 10 menit.
5. Setelah sudah, bilas dengan sampo.
Simak Video Berikut Ini
#GrowFearless with FIMELA