Sukses

Beauty

Review: Dr.Jart+ New Cicapair Cream

Fimela.com, Jakarta Centella asiatica menjadi formula primadona yang unggul dengan segala kemampuannya. Kali ini, merek skincare dari Korea Selatan, Dr. Jart+ merilis produk spesial dengan kandungan centella asiatica sebagai bahan utamanya. Dr. Jart+ Cicapair sendiri terdiri dari beberapa rangkaian produk mulai dari Cicapair Serum. Cicapair Re-Cover, dan Cicapair Cream.

Dengan konsep derma-kosmetik, rangkaian produk ini menjadi salah satu skincare yang cukup banyak menarik atensi dunia kecantikan. Bahkan, koleksi berbahan dasar centela asiatica ini juga dikatakan sangat baik untuk mengatasi ragam masalah kulit.

Rasa penasaran memberikan kesempatan langsung untuk mencoba keunggulan produk dari Dr. Jart+ New Cicapair Cream. Penasaran seperti apa? Yuk, simak reviewnya berikut ini.

Dr.Jart+ New Cicapair Cream

Klaim:

Krim ini mampu melembapkan, menghidrasi dan menenangkan kulit kemerahan dan gatal.

Packaging:

Formula dikemas dalam tube pasta dilengkapi dengan aplikator yang memaksimalkan produk agar tidak ada yang tersisa di dalam kemasan.

Kandungan:

Water, Propanediol, Centella Asiatica Leaf Water, Butylene Glycol, Caprylic/Capric Triglyceride, Panthenol, Diisostearylmalate, Polyglyceryl-3 Methylglucose Distearate, Butyrospermum Parkii (Shea) Butter, Glyceryl Stearate, Niacinamide, Macadamia Ternifolia Seed Oil, Cetearyl Alcohol, Hydrogenated Poly(C6-14 Olefin), Hydrogenated Polydecene, Hydrogenated Polyisobutene, 1, 2-Hexanediol, PEG-8, PEG-100 Stearate, Polyacrylate-13, Palmitic Acid, Tocopheryl Acetate, Beeswax, Glycerin, Stearic Acid, Phenoxyethanol, Polyisobutene, Asiaticoside, Carbomer, Tromethamine, Madecassic Acid, Asiatic Acid, Spirulina Platensis Powder, Alcohol, Polysorbate 20, Ethylhexylglycerin, Lavandula Angustifolia (Lavender) Oil, Sorbitan Isostearate, Adenosine, Ceramide NP, Citrus Grandis (Grapefruit) Peel Oil, Hydrogenated Lecithin, Disodium EDTA, Rosmarinus Officinalis (Rosemary) Leafoil, Anthemis Nobilis Flower Oil, Sodium Hyaluronate, Centella Asiatica Extract, Theobroma Cacao (Cocoa) Extract, Dextrin, Houttuynia Cordata Extract, Anibarosodora (Rosewood)Wood Oil, Centella Asiatica Meristem Cell Culture, Madecassoside, Citric Acid, Achillea Millefolium Extract, Artemisia Absinthium Extract, Arnica Montana Flower Extract, Gentiana Lutearoot Extract, Sucrose Laurate, Sodium Glycerophosphate, Selaginella Lepidophylla Extract, Potassium Magnesium Aspartate, Lysolecithin, Magnesium Gluconate, Calcium Gluconate, Potassium Sorbate, Sodium Ascorbyl Phosphate, Sodium Benzoate, Xanthan Gum

Dari semua kandungan yang tertera, produk ini memiliki formula inti yang terletak pada Centella Asiatica Extract Water. Kandungan ini disebut juga sebagau Cica atau Tiger Grass yang efektif membantu pemulihan kulit bermasalah. Kandungan Centella Asiatica kaya akan kandungan klorofil yang berfungsi sebagai sumber energi tanaman dan mineral penting untuk memperbaiki struktur kulit sehingga baik digunakan untuk memulihkan kondisi kulit.

Tekstur & Aroma:

Aromanya sangat menyenangkan. Tidak ada aroma kimia yang tercium. Yang bisa kamu rasakan adalah sensasi keharuman herbal lembut yang memberikan efek nyaman dan menenangkan. Dari segi tekstur, krim ini memiliki tektur yang pekat namun tetap lembut. Tapi, pada saat diaplikasikan,krim ini dengan cepat meresap tanpa membuat kulit jadi berminyak.

Dr.Jart+ New Cicapair Cream

Kesimpulan:

Kulit saya masuk ke dalam kulit yang bermasalah. Bisa dibilang, sangat sensitif. Tapi, ketika mencoba cicapair ini, yang paling terasa signifikan adalah ketika saya mengoleskannya di area kulit yang sedang meradang. Saat itu, kondisi kulit saya sedang timbul beberapa jerawat yang meradang dan terasa nyeri. Tapi ternyata, saat saya mencoba aplikasikan krim ini, area atersebut terasa lebih tenang dan tidak terlalu nyeri walaupun tidak lantas jerawat tersebut menghilang.

Menurut saya, Dr. Jart+ Cicapair ini bisa dijadikan pilihan tepat saat kulit dalam keadaan meradang dan mampu menenangkan kondisi kulitmu secara optimal.

 

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading