Fimela.com, Jakarta Bukan hanya kulit wajah, kulit pada area tungkai dan kaki juga perlu kamu perhatikan. Bahkan, area inilah yang kerap kali menjadi kering. Saking keringnya, area kulit kaki kadang sampai bersisik.
Selain tidak enak dipandang, area kulit kaki yang super kering juga bisa menimbulkan efek gatal. Dilansir dari Style Craze, selain bersisik, area kulit kaki juga bisa saja mengelupas.
Terutama pada area tumit dan telapak kaki. Ada begitu banyak produk lotion atau butter cream yang dapat kamu gunakan untuk melembapkan dan menghidrasi kulit.
Advertisement
Namun, kamu sebenarnya bisa membuatnya sendiri di rumah dengan berbagai bahan-bahan dapur yang mudah ditemukan. Misalnya, minyak-minyak alami yang dapat menghaluskan dan melembapkan kulit area kakimu.
Advertisement
Minyak Alami
Minyak alami seperti minyak kelapa, zaitun, dan castor oil dapat kamu gunakan untuk melembapkan kulit terutama di area kaki dan tumit. Minyak alami ini juga praktis untuk digunakan karena tidak perlu Sahabat Fimela campur dengan bahan lain pun juga sudah sangat moisturizing.
Tetapi, kamu mungkin tidak ingin menggunakannya seperti lotion biasa yang bisa kamu pakai di pagi atau siang hari. Pasalnya, kulitmu akan terasa berminyak dan tidak nyaman saat melakukan banyak aktivitas sehari-hari. Jadi, pastikan kamu menggunakannya sebelum tidur.
Cuka Apel
Campurkan cuka apel dengan air hangat. Aduk hingga merata. Lalu, taruh pada bak kecil dan rendamlah kedua kakimu di dalam air cuka apel ini selama 15-30 menit.
Cuka apel mengandung asam malik yang dapat mengeksfoliasi sel-sel kulit mati yang membuat kulit kaki pada area tumit mengelupas dan kasar.
Madu
Kamu juga bisa menggunakan madu. Caranya, aplikasikan raw honey pada kedua kakimu. Pijat beberapa menit dan diamkan sekitar 10 menit sebelum dibilas dengan air.
Usahakan untuk melakukannya setiap hari sehingga kulit kakimu yang super kering dapat menjadi lembap dan halus. Jangan takut, setelah dibilas, kakimu tidak akan dikerubuti semut, kok!
#GrowFearless with FIMELA