Fimela.com, Jakarta Bagi sebagian orang, daun Neem mungkin masih asing terdengar. Namun, daun yang diambil dari pohon Neem ini ternyata memiliki banyak manfaat untuk kesehatan dan kecantikan kulit.
Daun Neem kaya akan nutrisi yang dapat melembabkan sampaikan menyembuhkan gangguan kesehatan kulit. Maka tak heran, banyak brand produk kecantikan dan perawatan wajah memanfaatkan khasiatnya. Seperti Himalaya Herbals, yang sudah berdiri sejak 1930.
Advertisement
BACA JUGA
Melalui road show Alami Kehidupanmu, Himalayan Herbals memperkenalkan Himalaya Purifying Neem Mask, sebuah masker kulit yang dapat mencegah jerawat dan mengurangi minyak berlebihan. Masker ini juga dapat membersihkan hingga ke dalam pori-pori kulitmu.
Sehingga, kulit wajah akan lebih bersih dan tidak perlu lagi khawatir jerawat akan tumbuh. Masker yang mampu melakukan pembersihkan menyeluruh ini juga dapat melembutkan dan membantu penyerapan serangkaian skincare lain yang akan kamu pakai setelahnya, seperti serum dan moisturizer yang akan lebih cepat menyerap ke dalam kulit.
Advertisement
Menghidrasi dan Mencerahkan Kulit
Selain itu, masker daun Neem dari Himalaya Herbals ini juga mampu menjaga kesehatan kulit dengan mengembalikan kandungan air ke dalam kulitmu. Sehingga kulit akan tetap lembap, lembut, dan kenyal.
Terakhir, ekstrak daun Neem yang terkandung di dalamnya juga mampu membersihkan atau mengangkat sel-sel kulit mati. Sehingga kulit akan menjadi lebih cerah.
Road Show
Untuk menyebarkan manfaat daun Neem, Himalaya Herbals juga mengadakan road show bertajuk Alami Kehidupanmu pada 30 April 2019 lalu di Universitasi Padjajaran, dipandu oleh Alika Islamadina.
Selain menyebarkan manfaat daun Neem, juga ada beragam aktivitas mulai dari percobaan produk secara gratis, seperti Purifying Neem Face Wash dan Purifying Neem Mask. Juga talk show dan kompetisi media sosial berhadiah.
#Growfearless with FIMELA