Fimela.com, Jakarta Mencuci wajah bukan hanya soal bersih dan segar saja, tapi melainkan untuk membuat kulit wajah menjadi lebih sehat, ternutrisi dan terawat pastinya. Maka dari itu, mencuci wajah bisa dilakukan dengan cara benar dan tepat.
BACA JUGA
Advertisement
Sepertinya, masih banyak orang yang mencuci wajahnya untuk terasa segar saja karena seharian sudah berada di luar rumah, namun hal tersebut tidak cukup untuk dijadikan sebagai dasar membersihkan wajah yang tepat. Untuk itu, menurut dr. Anesia Tania, SpKK ada beberapa cara yang harus diperhatikan untuk membersihkan wajah dengan tepat.
1. Skincare apa yang dibutuhkan oleh wajah
Untuk memilih skincare yang tepat, sebaiknya kamu memilih skincare yang cocok dengan keadaan kulit wajah. Salah satunya, jika kamu memiliki kondisi kulit kering, carilah skincare yang bisa bantu melembapkan wajah.
Advertisement
2. Memakai skincare rutin yang bisa dilakukan
Jika sudah cocok dengan satu skincare, jangan pernah coba menggantinya dengan yang lain karena dengan cara konsisten dengan skincare bisa membuat wajah tetap ada dikondisi yang aman.
3. Mencuci wajah cukup 2 hari sekali
Jika menurut kamu mencuci wajah dengan sering bisa membuat wajah bersih dan terhindar dari kotoran, kamu salah. Mencuci wajah terlalu sering malah akan membuat wajah mudah teriritasi. Maka dari itu, sebaiknya mencuci wajah dilakukan cukup 2 hari sekali.
4. Jauhi bahan yang mudah membuat kulit teriritasi
Sebelum membeli skincare, pastikan kamu melihat berbagai macam ingredient yang cocok dengan kondisi kulitmu. Jangan sampai salah pilih, ya!