Fimela.com, Jakarta Cuaca yang kian tak menentu membuat tubuh rentan dihinggapi virus, salah satunya adalah virus influenza atau flu. Meski ringan, namun flu bisa sangat mengganggu bila tidak diatasi sesegera mungkin, terlebih saat bersin tak berkesudahan.
BACA JUGA
Advertisement
Sebetulnya, bersin adalah reaksi tubuh dalam melindungi diri dari berbagai partikel yang tak diharapkan. Namun jika dirasa sudah sangat mengganggu, atasi saja dengan cara ini:
Bawang Putih
Tumbuk 5 bawang putih sampai halus, lalu hirup baunya untuk membersihkan saluran pernapasanmu. Bawang putih mengandung antibiotik, antimikrobial, juga antivirus alami. Ini ampuh untuk atasi bersin ketika flu mulai menyerang.
Advertisement
Jahe
Jahe amat efektif mengatasi bersin-bersin. Kamu bisa konsumsi 3 sdt ekstrak jahe setiap hari sampai bersin terhenti, atau rebus potongan jahe dengan segelas air, tambahkan madu, lalu minum sebelum tidur.
Uap garam
Uap air garam juga berguna untuk meredakan bersin-bersin tanda flu. Uap garam juga menjaga cilia--bulu hidung, tetap sehat dan mampu mencegah bakteri masuk ke dalam hidung. Caranya, tuang 1 sdt garam ke dalam air mendidih, lalu hirup uapnya. Lakukan cara ini tiga kali dalam sehari.