Fimela.com, Jakarta Stroberi digemari bukan hanya karena rasanya yang segar, bentuk dan warnanya yang cantik membuat stroberi kerap digunakan untuk mendekor cake. Tak hanya itu, stroberi juga memberi banyak manfaat jika dikonsumsi.
BACA JUGA
Advertisement
Buah yang kaya akan vitamin C ini merupakan salah satu sumber antioksidan terbaik. Bagi kulit, stroberi bisa memberi efek mencerahkan dan mencegah tanda penuaan jika digunakan dari luar maupun dari dalam.
Bagian tubuh lain yang bisa mendapat manfaat dari stroberi adalah rambut. Kandungan dalam stroberi membantu meningkatkan pertumbuhan rambut, mencegah kerontokan, juga merawat helaian rambut dariĀ akar sampai ke ujungnya.
Sahabat Fimela pasti sudah sering menemui produk perawatan rambut dari ekstrak stroberi, kan? Kali ini, kita buatĀ sendiri, yuk!
Advertisement
DIY Masker Rambut Stroberi
Gabungkan khasiat stroberi dengan khasiat air kelapa untuk merawat rambut. Air kelapa membantu memulihkan keratin pada rambut serta mencegah kerusakan. Dengan dua bahan ini, rambut akan sehat dan kuat.
Cara membuat
- Siapkan 5 buah stroberi, 1 sdm air kelapa, dan 1 sdm madu
- Campur semua bahan sampai halus seperti adonan
- Basahi rambutmu, aplikasikan adonan tadi secara merata mulai dari kulit kepala sampai ujung rambut
- Diamkan 10 menit
- Basuh hingga bersih dengan air hangat.